Hasil Final Badminton SEA Games 2023: Tim Beregu Putra Segel Emas! Bagas/Fikri Cs Gilas Malaysia 3-1
Kontingen Indonesia tim badminton beregu putra segel medali emas SEA Games 2023 setelah tumbangkan Malaysia 3-1.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
Sempat keteteren, untungnya Aditana berhasil kembali ke jalur kemenangan.
Kembali mendominasi di penghujung gim pertama hingga berhasil mengamankan kemenangan dengan skor 21-17.
Lanjut ke gim kedua, Adinata kian beringas dan terus membombardir Lee Shun Yang.
Selalu unggul sejak awal laga, Adinata tanpa jambatan memenangkan laga dengan mudah.
Skor gim kedua 21-9 sekaligus menambah satu poin untuk Indonesia.
Sumbangan poin dari Adinata membuat kontingen Indonesia unggul atas Malaysia 2-1.
Laga 4: [MD] Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Rambitan vs Chia Weijie/Liew Xun
Indonesia 0-0 Malaysia
Kesulitan ditemui oleh Pram/Yere sejak awal laga.
Keduanya selalu tertinggal dan acap kali melakukan eror yang menguntungkan Malaysia.
Tak heran jika di interval gim pertama tertinggal 8-11.
Lanjut selepas jeda interval permainan Pram/Yere tak kunjung membaik hingga terpaut 6 poin.
Hingga akhirnya gim pertama berakhir dengan skor 21-13.
Pram/Yere mendapat momentum cukup apik di gim kedua dan bisa mendominasi usai jeda interval.
Bahkan tekanan yang diberikan Malaysia awal gim kedua bisa diatasi dengan baik.
Sehingga bisa mencuri kemenangan di gim kedua dengan skor 21-16.
Gim ketiga berlangsung cukup sengit namun Pram/yere berhasil mengatasi dengan baik.
Bahkan mereka juga unggul saat jeda interval dengan skor 11-5.
Tanpa cela, mereka menuntaskan laga dengan skor 21-16.
(Tribunnews.com/Niken)