Priscilla Annabel Karen Harapkan Liga Bola Basket Putri Indonesia Kembali Bergulir Lagi
Salah satu pemain Timnas Basket Putri Indonesia, Priscilla Annabel Karen sangat berharap Liga Bola Basket Putri Indonesia kembali bergulir lagi.
Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Salah satu pemain Timnas Basket Putri Indonesia, Priscilla Annabel Karen sangat berharap Liga Bola Basket Putri Indonesia kembali bergulir lagi.
Harapan itu ia lontarkan usai Timnas Basket Putri mampu meraih medali emas SEA Games 2023 Kamboja.
Seperti diketahui, kompetisi bola basket putri Indonesia tak konsisten bergulir diadakan. Terakhir kompetisi basket diadakan pada 2019 silam.
“Ya semoga dengan raihan medali emas ini, satu lonjakan juga buat basket putri Indonesia. Kita sadar tidak bisa minta ayo dong bikin liga putri, karena membuat satu liga itu tidak gampang, butuh orang-orang yang cinta banget sama basket putri untuk konsisten dan komitmen,” kata Karen saat dihubungi Tribunnews, Selasa (23/5/2023).
Karen ingin saat kompetisi basket diadakan nanti, kompetisi tidak hanya berjalan satu atau dua musim saja.
Untuk itu ia berharap ada orang-orang yang benar-benar ingin membangun basket putri Indonesia sehingga klub-klub bisa konsisten tampil di setiap musimnya.
“Untuk liga putri itu kan juga ada beberapa aturan dari Perbasi seperti kontrak pemain tidak hanya satu tahun, dua tahun tapi jangka panjang. Nah itu butuh orang-orang ‘gila’ basket dan benar-benar Komitmen. Nah jadi harapannya ada orang-orang seperti itu yang mau suport basket putri,” ujar wanita kelahiran 29 Mei 1996 tersebut.
Sementara itu, Karen dkk. yang baru saja sukses mengukir sejarah manis untuk basket putri Indonesia kini masih ingin menikmati hari liburnya.
Meski demikian, ia tetap menjaga kondisi fisik agar apabila kompetisi diadakan fisiknya tidak terlalu berkurang.
“Sekarang saya ya Enjoy the moment dulu ya karena kita habis dapat gold karena kan kita 10 bulan non stop. Jadi ya pengen enjoy dulu, liburan dulu tapi sambil jaga kondisi karena kan kita tidak tahu kedepannya kaya gimana,” pungkasnya.