Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Kisah Pahit Manis Fahreza Rakha Jadi Libero Voli: Latihan Paling Capek, Kalah Pamor dengan Spiker

Fakhreza Rakha menceritakan kisah pahit manisnya saat menjadi Libero di dunia voli. Rakha merupakan peraih Best Libero di ajang AVC Mens 2023

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Kisah Pahit Manis Fahreza Rakha Jadi Libero Voli: Latihan Paling Capek, Kalah Pamor dengan Spiker
Inatagram @fahrezarakha19
Pemain Jakarta Bhayangkara Presisi, Fahreza Rakha dianugrahi sebagai best libero di ajang Asian Men's Club Volleyball Championship atau AVC 2023. Fakhreza Rakha menceritakan kisah pahit manisnya saat menjadi Libero di dunia voli. 

TRIBUNNEWS.COM - Fakhreza Rakha menceritakan kisah pahit manisnya saat menjadi Libero di dunia voli.

Pemain bernama lengkap Fakrhreza Rakha Abhinaya ini merupakan peraih penghargaan Best Libero di ajang Asian Men's Volleyball Championship (AVC Mens 2023) di Bahrain.

Ia turut mengantarkan Bhayangkara Presisi menjadi runner-up di kejuaran bola voli antarklub se Asia itu.

Selain itu, Rakha sebelumnya juga turut mengantarkan timnas Indonesia meraih medali emas di SEA Games 2023.

Sementara di ajang Proliga 2023, ia juga membawa Bhayangkara Presisi meraih runner-up.

Rakha pun mengungkapkan cerita pahit manisnya menjadi seorang pemain libero voli.

Perjuangan pevoli berpostur 176 cm sebagai libero bukanlah hal yang mudah begitu saja.

Baca juga: Profil Fahreza Rakha: Best Libero di AVC Bahrain 2023, Dua Kali Bawa Timnya Jadi Runner Up Proliga

Berita Rekomendasi

Sebagai libero, fisik yang capek serta tangan memerah tentu tidak asing baginya.

Dengan sedikit nada bercanda, ia pun menyarankan agar tidak menjadi libero jika tak mau lelah dan capek.

"Jangan jadi libero deh. Capek jadi libero. Latihan paling capek," ungkap Rakha saat berbincang di Podcast Si Jago Voli di kanal YouTube moji.social.

Tugas utama seorang libero adalah menerima ataupun menahan serangan lawan dan membuat permainan terus berjalan.

Sebagai seorang libero, ia pun harus mengerahkan segala kekuatan agar permainan tetap hidup.

Inilah yang terkadang membuat ia kesal. Misalnya saat ia mengejar bola agar tidak mati, namun justru saat berbalik menyerang gagal mendapatkan poin.

"Keluh kesahnya ada aja lah, misal kita sudah ngejar bola agar tidak mati," ungkap Rakha.

Libero Bhayangkara Presisi, Fahreza Rakha terpilih sebagai Libero Terbaik AVC Men'S Club 2023 di Bahrain
Libero Bhayangkara Presisi, Fahreza Rakha terpilih sebagai Libero Terbaik AVC Men'S Club 2023 di Bahrain (AVC). Libero Timnas voli putra Indonesia, Fahreza Rakha, membeberkan tentang kunci konsistensinya seusai berhasil menorehkan prestasi secara beruntun.

Baca juga: Kunci Konsistensi Performa Fahreza Rakha, Raih Emas SEA Games 2023 hingga jadi Best Libero se-Asia

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas