Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Perpisahan Tak Terduga Mohammad Hashemzadeh, Pertaruhan Mimpi Timnas Futsal Indonesia

Perpisahan tak terduga disampaikan oleh Mohammad Hashemzadeh yang berstatus sebagai pelatih Timnas Futsal Indonesia.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Perpisahan Tak Terduga Mohammad Hashemzadeh, Pertaruhan Mimpi Timnas Futsal Indonesia
instagram/hashemzadeh_m5
Perpisahan tak terduga disampaikan oleh Mohammad Hashemzadeh yang berstatus sebagai pelatih Timnas Futsal Indonesia. 

Tak pelak, nama Hashemzadeh pun benar-benar harum di kalangan pecinta futsal Indonesia.

Hashemzadeh seakan menjadi sosok pelatih yang berkualitas dan disegani lantaran tangan dinginnya melambungkan prestasi Timnas Futsal Indonesia.

Pencapaian terbaik lainnya yakni saat Hasjemzadeh sukses membawa Timnas Futsal Indonesia tembus enam besar peringkat Asia.

Indonesia sukses melewati peringkat terbaik milik Vietnam, Kuwait hingga Iraq di ranking futsal kawasan Asia.

Tim Merah Putih terhitung hanya kalah dari lima negara Asia saja dalam hal peringkat yakni Iran, Jepang, Thailand, Uzbekistan, dan Australia.

Berkaca dari hal itu, sentuhan ajaib Hashemzadeh benar-benar melambungkan citra dan prestasi Timnas Futsal Indonesia.

Belum diketahui secara pasti di balik alasan Hashemzadeh mendadak mengucapkan salam perpisahan kepada Federasi Futsal Indonesia.

Aksi Pivot Timnas Futsal Indonesia, Evan Soumilena di Piala AFF 2021
Aksi Pivot Timnas Futsal Indonesia, Evan Soumilena di Piala AFF 2021 (Timnas Futsal)
Berita Rekomendasi

Terlepas dari hal itu, tugas berat jelas akan dihadapi Federasi Futsal Indonesia untuk mencari pengganti ideal guna menambal kepergian Hashemzadeh.

Selain itu, kepergian Hashemzadeh juga otomatis mempertaruhkan mimpi besar Timnas Futsal Indonesia yang ingin berlaga di ajang sekelas Piala Dunia.

Diketahui Piala Dunia Futsal 2024 menjadi turnamen impian terdekat yang ingin digapai oleh Timnas Futsal Indonesia.

Timnas Futsal Indonesia tentu punya peluang untuk bisa tembus ke Piala Dunia Futsal tahun depan.

Syaratnya yakni Timnas Futsal Indonesia setidaknya harus mampu menjadi semifinalis Piala Asia Futsal tahun depan.

Dengan kepergian sosok Hashemzadeh jelas pertaruhan mimpi akan dihadapi Timnas Futsal Indonesia dalam misinya tembus ke Piala Dunia Futsal 2024.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas