Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadi Tulang Punggung Tunggal Putra di Korea Open 2023, Chico Aura Justru Makin Percaya Diri

Jadi tulang punggung tunggal putra Indonesia di Korea Open 2023, Chico Aura justru makin percaya diri.

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Jadi Tulang Punggung Tunggal Putra di Korea Open 2023, Chico Aura Justru Makin Percaya Diri
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Tunggal putra Indonesia Chico Aura Dwi Wardoyo saat melawan pebulu tangkis tunggal putra Kanada Brian Yang pada perempat final Daihatsu Indonesia Masters 2023 di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (27/1/2023).Jadi tulang punggung tunggal putra Indonesia di Korea Open 2023, Chico Aura justru makin percaya diri. TRIBUNNEWS/HERUDIN 

TRIBUNNEWS.COM - Chico Aura Dwi Wardoyo menjadi satu-satunya wakil tunggal putra Indonesia yang akan mentas di Korea Open 2023.

Itu artinya, Chico akan menjadi tulang punggung tunggal putra Indonesia di turnamen berlabel Super 500 itu.

Diketahui, Korea Open 2023 yang bakal bergulir pada 18-23 Juli mendatang.

Dari hasil drawingnya, Chico akan bersua tunggal putra Jepang, Koki Watanabe.

Tunggal putra Indonesia Chico Aura Dwi Wardoyo saat melawan pebulu tangkis tunggal putra Kanada Brian Yang pada perempat final Daihatsu Indonesia Masters 2023 di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (27/1/2023). Chico berhasil melaju ke babak semifinal usai mengkandaskan perlawanan Brian dengan skor 21-16 dan 21-16. TRIBUNNEWS/HERUDIN
Tunggal putra Indonesia Chico Aura Dwi Wardoyo saat melawan pebulu tangkis tunggal putra Kanada Brian Yang pada perempat final Daihatsu Indonesia Masters 2023 di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (27/1/2023). Jadi tulang punggung tunggal putra Indonesia di Korea Open 2023, Chico Aura justru makin percaya diri. (TRIBUNNEWS/HERUDIN)

Baca juga: Daftar Perubahan Peserta Korea Open 2023: 18 Kontestan Mundur, Praveen/Melati Langsung ke 32 Besar

Meski menjadi tulang punggul tunggal putra Indonesia, Chico justru mengaku bahwa saat ini kepercayaan dirinya meningkat.

Dikutip dari situs resmi PBSI, Chico mengatakan bahwa peningkatan kepercayaan dirinya itu imbas dari gelar juara Taipei Open 2023 yang ia raih beberapa waktu lalu.

Ya, Chico sukses menyabet gelar juara Taipei Open 2023 setelah menundukkan wakil tuan rumah, Su Li Yang, dengan skor 23-21, 21-15, Minggu (25/6/2023).

Berita Rekomendasi

Kembali mentas di BWF World Tour 2023, Chico lantas ingin memberikan hasil yang terbaik selama melakoni pertandingan Korea Open 2023.

"Pastinya juara di Taipei Open 2023 memberikan rasa percaya diri yang lebih bagi saya, untuk tampil pada Korea Open 2023 kali ini," kata Chico.

"Saya ingin kembali tampil maksimal."

"Persiapan saya sudah baik dari strategi dan kondisinya," tambahnya.

Namun, perjuangan Chico di babak 32 besar Korea Open 2023 tampaknya bakal berlangsung sulit dan penuh tantangan.

Pasalnya, Korea Open 2023 menjadi pertemuan pertama bagi Chico dan Koki Watanabe.

Tentu, duel buta peta kekuatan tersebut menjadi tantangan tersendiri bagi keduanya.

Meski begitu, tampaknya Chico lebih diunggulkan ketimbang Koki Watanabe.

Karena dari segi ranking BWF, pebulu tangkis kelahiran Jayapura itu lebih unggul ketimbang Koki Watanabe.

Saat ini, Chico menempati ranking 19, sedangkan Koki Watanabe menghuni posisi 37 dunia.

Dari jadwal yang telah keluar, duel antara Chico vs Koki Watanabe bakal bergulir di hari kedua Korea Open 2023, Rabu (18/7/2023).

Baca juga: Korea Open 2023: Pramudya Kusumawardana Adaptasi Kondisi Fisik dan Kembalikan Feeling Pukulan

Jadwal Wakil Indonesia di Korea Open 2023, Selasa (17/7/2023)

Lapangan 2

[MD] - Match 6: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Lu Ching Yao/Yang Po Han (Taiwan)

Lapangan 3

[MD] - Match 6:  Jin Yong-Na Sung Seung (Korea Selatan) vs Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana 

Lapangan 4

[MD] - Match 7: Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Jeppe Bay/Lasse Molhede (Denmark)

(Tribunnews.com/Isnaini)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas