Penuhi Kebutuhan Pecinta Olahraga, Apparel Timnas Indonesia Ini Hadir di Semarang.
Apparel olahraga asli Indonesia, Mills terus menunjukkan konsistensinya dalam memenuhi kebutuhan olahraga masyarakat
Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
"Kami berharap dapat semakin dekat dengan pecinta olahraga di Semarang dan membuktikan bahwa produk loka itu tidak kalah kualitasnya dengan produk luar negeri," jelasnya.
Saat ini Mills juga banyak mengiati event-event running di Indonesia. Ya semoga produk kami bisa meningk
Bima Sakti Ucapkan Selamat Kepada Mills
Pelatih Timnas Indonesia U-17 Bima Sakti mengucapkan selamat kepada Mills yang sudah membuka cabang di semarang. Dia juga berharap hadirnya Mills bisa menjadi wadah untuk pecinta olahraga dan Timnas Indonesia di Jawa Tengah.
"Kita tunggu lagi di kota lainnya karena produk Mills ini memang sangat pesat perkembangannya dan semoga sukses kedepannya. Kami di Timnas U-17 juga bangga menggunakan Mills," kata Bima.
"Piala Dunia U-17 menjadi euforia bersama. Apalagi pembukaan dan final di Solo, jadi saya pikir ini jadi wadah untuk fans dan pecinta timnas bisa berbelanja di sini," jelasnya.
Hal senada juga disampaikan Muhammad Iqbal Gwijangge.
"Saya mengucapkan kepada Mills yang membuka store di Semarang semoga sukses dan bisa membuka di toko lainnya. Dan ini momentumnya bagus karena Jawa Tengah juga akan jadi tuan rumah Piala Dunia U-17," kata Iqball.
Official Store di Semarang merupakan cabang keenam setelah Jakarta Bandung, Lombok, Pekanbaru, dan Medan. Terdekat, Mills akan membuka cabang di Surabaya dan di kota-kota besar Indonesia.