Ahsan/Hendra Melaju ke 16 Besar Arctic Open 2023, Singkirkan Wakil Denmark Lewat Permainan 29 Menit
Pasangan ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan lolos ke babak 16 besar Arctic Open 2023, Rabu (11/10/20203).
Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
Di partai selanjutnya, Ahsan/Hendra akan berhadapan dengan pemenang antara wakil Taiwan Lee Jhe Huei/Yang Po-Shuan vs Tan Qiang/Zhou Hao Dong dari China.
Dengan hasil ini, sudah ada dua wakil Indonesia yang melaju ke 16 besar. Di hari Selasa kemarin, ganda campuran Dejan/Gloria juga telah memastikan tempat setelah menang dari Thom Gicquel/Delphine Delrue.
Masih ada empat wakil yang akan bertandinga, yakni Shesar Hiren Rhustavito, dan Chico Aura Dwi Wardoy, serta laga perang saudara Bagas/Fikri dan Pram/Yere.
Baca juga: Jadwal Badminton seusai Asian Games: Tur Eropa Dimulai, The Daddies Beraksi di Arctic Open 2023
Jadwal Badminton Arctic Open 2023 Hari Ini
Rabu (11/10/2023) Mulai Pukul 13.00 WIB
Lapangan 1
Match 4 (MD): Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) vs Andreas Sondergaard/Jesper Toft (Denmark): 21-15, 21-19.
Match 11 (MS): Kalle Koljen (Finlandia) vs Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia)
Lapangan 3
Match 13 (MS): Shesar Hiren Rhustavito (Indonesia) vs Kiran George (India)
Lapangan 4
Match 11 (MD): Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri (Indonesia) vs Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (Indonesia)
Link Live Streaming Arctic Open 2023
Live Skor Arctic Open 2023
(Tribunnews.com/Tio)