Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal Korea Masters 2023 Hari Ini: Kevin/Rahmat Jalani Laga Debut, Mulai Jam 14.00 WIB

Jadwal Korea Masters 2023 hari ini dimulai dari babak pertama dan menampilkan debutan Kevin/Rahmat mulai pukul 14.00 WIB.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Jadwal Korea Masters 2023 Hari Ini: Kevin/Rahmat Jalani Laga Debut, Mulai Jam 14.00 WIB
PBSI
Jadwal Korea Masters 2023 Hari Ini: Kevin/Rahmat Jalani Laga Debut, Mulai Jam 14.00 WIB - Pasangan baru ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Rahmat Hidayat ketika berlatih untuk tampil di Korea Masters 2023 sebagai laga debutnya, Senin (6/11/2023). 

Tentu berbeda dengan pengalaman Kevin yang sebelumnya jadi andalan Indonesia bersama Marcus Gideon.

Di mana mereka cukup langganan bertanding di turnamen yang kelasnya minimal super 500 ke atas.

Walau demikian, ini adalah langkah awal bagi Kevin bersama pasangan barunya Rahmat untuk beraksi di atas lapangan.

Bertanding di Korea Masters 2023, Kevin/Rahmat akan memperebutkan torehan poin tertinggi yaitu 7000.

Koleksi poin tersebut didapat jika mereka berhasil keluar sebagai juara di Korea Masters 2023.

Sementara itu apabila mereka tersingkir di babak awal, mereka tak mendapat hadiah dan hanya membukukan 1670 poin.

Simak rincian hadiah dan poin yang akan didapat Kevin/Rahmat di Korea Masters 2023 dilansir allaboutbadminton.

BERITA TERKAIT

Rincian Hadiah & Poin Pemain Ganda

Status - Poin - Hadiah

Juara - 7000 - Rp258.008.509

Finalis - 5950 - Rp124.106.556

Semifinalis - 4900 - Rp45.723.468

Perempat Final - 3850 - Rp23.686.000

Babak Kedua - 2750 - Rp12.255.015

Babak Pertama - 1670 - Rp0

(Tribunnews.com/Niken)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas