Syarat Pecco Bagnaia Juara Dunia MotoGP 2023 Tanpa Lakoni Balapan Utama di GP Valencia
Pecco Bagnaia bisa segel Juara dunia MotoGP 2023 tanpa melakoni balapan utama di seri Valencia asal dapat meraih kemenangan pada sesi sprint race.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
Raihan poin tersebut tidak akan dapat dikejar bahkan meski Bagnaia gagal finis di main race, sedangkan Martin keluar sebagai pemenang.
Namun, jika gagal memenangi sprint race, Pecco tetap bisa menjadi juara dunia.
Skenarionya, jika Martin keluar sebagai juara sprint race, sedangkan Bagnaia tak meraih poin, selisih yang tadinya 21 angka, menyempit jadi 9 poin.
Pecco Bagnaia bisa juara MotoGP 2023 jika menjadi peringkat 3 Grand Prix Valencia. Ia akan mendapatkan tambahan 16 angka. Andai Jorge Martin memenangi main race, dia memang berhak atas 25 angka.
Selisih akan habis jadi 0. Cuma, Bagnaia tercatat sudah juara dalam 6 seri, sedangkan Martin cuma 4.
Skenario lain, Jorge Martin bisa saja tetap mendapatkan 37 poin di GP Valencia hasil dari kemenangan sprint race dan main race.
Namun, selama Bagnaia selalu finis di 5 besar dalam kedua race itu, sang pembalap Italia akan tetap jadi juara. Pasalnya, 5 besar sprint race seharga 5 angka, sedangkan 5 besar main race bernilai 14 poin.
Dengan total tambahan 19 angka, Bagnaia bakal aman untuk jadi juara.
Selisihnya dari Martin akan terpangkas, tapi masih sisa 3 angka. Secara perhitungan, sang pembalap Italia hanya butuh 17 poin untuk merasakan gelar back to back.
Meski begitu, GP Valencia 2023 tidak mudah bagi Pecco Bagnaia. Pasalnya, musim lalu dia kesulitan di Valencia dan finis di posisi ke-7.
Jadwal balapan MotoGP Valencia 2023 akan berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Spanyol, 26 November 2023 pukul 21.00 WIB.
(Tribunnews.com/Giri)