Lebih Keras dari Megawati, Smes Pevoli Jepang Kena Mata Lawan saat Pink Spiders Gasak IBK Altos
Eyeshot lebih keras dari headshot Megawati Hangestri, pevoli Jepang milik Pink Spiders Reina melepaskan smes yang mengenai mata pemain IBK Altos
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
Tim tamu dalam situasi received menerima servis dari tim lawan.
Penerimaan pertama yang dilakukan libero Pink Spiders tepat mengarah kepada sang setter. Tosser Pink Spiders pun mengolah bola dengan memiliki 3 opsi.
Pilihannya jatuh kepada Reina Tokoku yang menempati posisi 4.
Bola open spike diberikan kepada pevoli asal Jepang tersebut. Kendati sudah diblock dua pemain, namun smes pevoli yang akrab dengan panggilan Raychel ini melesat deras ke pertahanan IBK Altos.
Siapa yang menyangka, di posisi 1, Yuk Seo-young, yang mengcover area tidak siap menerima spike dari Reina Tokoku.
Bola telak menghajar bagian mata hitter berusia 22 tahun tersebut.
Dia langsung di tarik ke luar lapangan pertandingan.
Menariknya, di tepi lapangan, pevoli kelahiran 9 Juni 2001 ini menggunakan tetes mata.
Eyeshot menjadi penggambaran yang tepat bagaimana Reina Tokoku melepaskan smes yang mengenai bagian mata dari Yuk Seo-young.
Sebelumnya, fenomena headshot juga terjadi di Liga Voli Korea Putri. Adalah Megawati Hangestri melapaskan smes yang mengenai pipi kanan dari Lee Da-hyeon saat Red Sparks melawan Hyundai Hillstate.
Klasemen Liga Voli Korea Putri 2023/2024 per 4 Januari
1. Suwon Hyundai E&C Hillstate - 47 poin
2. Incheon Heungkuk Life Pink Spiders - 44 poin
3. GS Caltex Seoul KIXX - 37 poin
4. Hwaseong IBK Altos - 32 poin
5. Daejeon Jungkwanjang Red Sparks - 27 poin
6. Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass - 19 poin
7. Gwangju Pepper Savings Bank AI Peppers - 7 poin
(Tribunnews.com/Giri)