Klasemen Terbaru Liga Voli Putri Korea - Red Sparks Susul Pink Spiders ke Play-off, Megawati Menyala
Berikut Klasemen Liga Voli Putri Korea terbaru yang menempatkan tim Megawati, Red Sparks, bisa lolos ke babak play-off hari ini.
Penulis: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Klasemen terbaru Liga Voli Putri Korea setelah Pink Spiders dipastikan lolos ke babak play-off. Red Sparks miliki skenario untuk lolos ke babak play-off hari ini.
Red Sparks dijadwalkan melakoni laga tandang kontra Hyundai Hillstate di Gymnasium Suwon, Sabtu (2/3/2024) pukul 14.00 WIB.
Kemenangan atas Hyundai Hillstate membuat tim Megawati Hangestri, Red Sparks dipastikan lolos ke babak play-off.
Terbaru, Pink Spiders menjadi tim kedua yang dipastikan melaju ke babak selanjutnya setelah Hyundai Hillstate. Kepastian itu diperoleh setelah Lee Da-hyeon dkk mengalahkan Hi Pass 3-1 (25-14, 25-20, 21-25, 25-17).
Hasil positif ini membuat Kim Yeon-koung dan kolega lolos ke babak playoff. Mereka kian mapan di posisi kedua klasemen, menjauh dari Daejeon Jung Kwan Jang Red Sparks.
Nantinya, juara grup langsung lolos ke final. Tim urutan kedua dan ketiga akan lolos ke babak playoff untuk berebut tiket final kedua.
Hyundai Hillstate saat ini memuncaki klasemen dengan nilai 72. Dengan empat laga tersisa, mereka sudah unggul 24 poin dari GS Caltek di posisi keempat.
Artinya mereka sudah lolos ke babak playoff, meski belum mengamankan tiket final.
Hyundai baru unggul dua angka dari Pink Spiders, yang sudah memainkan satu laga lebih banyak.
Pink Spiders saat ini sudah unggul 14 poin dari Reds Sparks. Dengan empat laga tersisa, mereka otomatis sudah lolos ke babak playoff.
Red Sparks juga sangat berpeluang untuk lolos. Mereka sudah mengemas 56, unggul 8 poin dari GS Caltex yang ada di posisi keempat.
Baca juga: Jadwal Voli Korea Red Sparks vs Hyundai Hillstate: Bintang Thailand Pulih, Megawati Patut Hati-hati
Ada skenario yang menempatkan tim besutan Ko Hee-jin lolos ke play-off hari ini.
Syarat pertama, mereka wajib mengalahkan Hyundai Hillstate 3-0/3-1. Dengan tambahan poin penuh, maka Red Sparks membukukan 59 poin dan menyisakan 3 laga.
Sedangkan dari GS Caltex yang membukukan 48 poin, dengan sisa empat pertandingan, maka koleksi poin maksimalnya ialah 60.