Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Bak Sniper yang Mengeker, Megawati Jadi Sasaran Utama di Play-off Liga Voli Putri Korea

Para kompetitor sudah membunyikan alarm untuk menghentikan Megawati Hangestri pada pertandingan play-off Liga Voli Putri Korea.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Bak Sniper yang Mengeker, Megawati Jadi Sasaran Utama di Play-off Liga Voli Putri Korea
(Instagram @red__sparks)
Selebrasi pemain Jung Kwan Jang Red Sparks bersama Megawati Hangestri di kompetisi Liga Voli Korea Selatan Putri atau V-League Women 2023/2024. 

TRIBUNNEWS.COM - Megawati Hangestri Pertiwi menjadi pevoli Red Sparks paling menarik perhatian untuk dihentikan spikenya pada play-off Liga Voli Putri Korea. Middle blocker Hyundai Hillstate dan Pink Spiders kompak target matikan Megawati.

Panasnya play-off Liga Voli Putri Korea 2023/2024 sudah mulai terasa dengan berbagai psywar alias perang urat saraf dari pemain dan pelatih tim yang terlibat.

Play-off Liga Voli Putri Korea tak lama lagi akan bergulir di mana tiga tim akan meramaikan persaingan menuju tangga juara.

Daejeon JungKwanJang Red Sparks menjadi salah satu tim yang turut serta pada fase ini dengan melaju sebagai peringkat ketiga klasemen.

Meski demikian, tim yang diperkuat pemain Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi tersebut menjadi tim yang patut diwaspadai.

Nantinya, Red Sparks akan bersaing dengan dua rival tanggung yakni Incheon Heungkuk Life Pink Spiders dan Suwon Hyundai Hillstate.

Red Sparks sendiri mengawali play-off dengan menghadapi Pink Spiders yang melaju sebagai penghuni peringkat kedua klasemen.

BERITA REKOMENDASI

Pertandingan akan memakai sistem best of three yang dijadwalkan bergulir pada tanggal 22, 24, dan 26 Maret 2024 mendatang.

Pemenang dalam pertandingan ini akan menghadapi Hyundai Hillstate sebagai pemuncak klasemen di fase reguler Liga Voli Putri Korea musim ini.

Tensi panas pun sudah terlihat dalam agenda konferensi pers play-off Liga Voli Korea yang bergulir pada Senin (18/3/2024) kemarin.

Dua tim terkuat bahkan sudah menyusun siasat guna menyingkirkan Red Sparks yang berhasil melejit di putaran terakhir kemarin.

Ya, Ko Hee-jin sebagai juru taktik Red Sparks mampu mempersembahkan tiket play-off untuk pertama kalinya dalam tujuh musim terakhir.

Baca juga: Mengenal Maradanti Namira: Middle Blocker 18 Tahun Musuh Megawati di Laga All Star vs Red Sparks


Tidak hanya itu saja, penampilan Megawati dan kolega semakin padu dan solid dalam menghentikan setiap lawan yang mereka hadapi.

Karena hal itulah, Red Sparks patut diwaspadai terutama dengan Megawati yang semakin menunjukkan kematangannya saat berada di lapangan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas