Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jonatan Christie Panen Berkah Juara All England 2024, Poin Menuju Olimpiade Kian Aman

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie berhak merasakan panen berkah seusai menjuarai All England 2024, akhir pekan lalu.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Jonatan Christie Panen Berkah Juara All England 2024, Poin Menuju Olimpiade Kian Aman
AFP/JUSTIN TALLIS
Peraih medali emas Indonesia Jonatan Christie merayakan di podium setelah memenangkan Final Tunggal Putra Kejuaraan Bulu Tangkis All England Open di Utilita Arena di Birmingham, Inggris tengah, pada 17 Maret 2024. (JUSTIN TALLIS / AFP) 

TRIBUNNEWS.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie berhak merasakan panen berkah seusai menjuarai All England 2024.

Berkah guyuran uang hadiah melimpah, kenaikan ranking BWF signifikan hingga amannya poin menuju Olimpiade Paris.

Itulah berkah yang dirasakan Jonatan Christie alias Jojo setelah mengalahkan Anthony Ginting di final All England 2024

Seperti diketahui, duel All Indonesian Final tercipta saat Jojo kompak lolos bersama Ginting ke partai puncak All England.

Baik Jojo dan Ginting sama-sama sukses menyingkirkan lawannya untuk mengklaim tiket final ajang bergengsi tersebut.

Lolosnya Jojo dan Ginting ke final All England 2024 otomatis memastikan Indonesia membawa pulang gelar juara.

Baca juga: Rasa Penasaran Taufik Hidayat Dibayar Juniornya, Jonatan Christie Rajai All England 2024

Jadwal badminton hari ini, ada perempat final Indonesia Open 2023, Jumat (16/6/2023). Duel Jonatan Christie vs Anthony Sinisuka Ginting tersaji live iNews TV.
Duel All Indonesian Final tercipta saat Jojo kompak lolos bersama Ginting ke partai puncak All England.. (Kolase Tribunnews - TRIBUNNEWS/JEPRIMA TRIBUNNEWS/HERUDIN)

Tak hanya itu, lolosnya Jojo dan Ginting juga mengulangi sejarah gemilang tepatnya 30 tahun silam di ajang yang sama.

Berita Rekomendasi

Ya, tepat pada 30 tahun yang lalu, Indonesia juga pernah menciptakan final bersama di sektor tunggal putra di All England.

Ialah Hariyanto Arbi dan Ardy Winata yang menjadi aktor terakhir yang bisa menciptakan final bersama di All England 1994.

Dan momen bersejarah itu akhirnya terulang pada tahun ini, di mana Jojo dan Ginting gantian menjadi aktor utamanya.

Di laga final, Minggu (17/3/2024), Jojo berhak mengklaim gelar juara setelah mengalahkan Ginting lewat straight game.

Dengan skor 15-21 dan 14-21, Jojo akhirnya memenangkan gelar All England sekaligus trofi pertama di level super 1000.

Peraih medali emas Indonesia Jonatan Christie merayakan di podium setelah memenangkan Final Tunggal Putra Kejuaraan Bulu Tangkis All England Open di Utilita Arena di Birmingham, Inggris tengah, pada 17 Maret 2024. (JUSTIN TALLIS / AFP)
Peraih medali emas Indonesia Jonatan Christie merayakan di podium setelah memenangkan Final Tunggal Putra Kejuaraan Bulu Tangkis All England Open di Utilita Arena di Birmingham, Inggris tengah, pada 17 Maret 2024. (JUSTIN TALLIS / AFP) (AFP/JUSTIN TALLIS)

Selain menjadi gelar pertamanya di level super series 1000, All England juga melengkapi trofi yang dimenangkan Jojo.

Jojo kini menjadi salah satu pebulu tangkis yang sukses meraih gelar juara di empat level super series berbeda.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas