Hasil Piala Uber 2024: Tikungan Gregoria Bikin Akane Frustasi, Indonesia Unggul 1-0 atas Jepang
Hasil Piala Uber 2024 antara Indonesia vs Jepang, Gregoria menyumbang poin pertama usai kalahkan Akane Yamaguchi, Rabu (1/5/2024).
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
Memulai set pertama, Gregoria berhasil meraih poin pembuka setelah Akane gagal menyebrangkan bola ke net.
Di awal set pertama ini, Akane terlalu membuang-buang poin secara percuma.
Pukulan bola Akane yang sering ke luar lapangan membuat Gregoria unggul 3-1.
Momentum kenggulan Gregoria tak bertahan lama, kini gantian dirinya yang banjir eror.
Senada dengan Akane, pukulan bola yang terlalu deras menjadi penyebabnya.
Pertandingan makin sengit setelah skor imbang 3-3.
Setelah sempat bermain menekan, Gregoria justru tampak kehilangan fokus.
Gregoria yang lebih menyerang malah terlihat bermain kurang sabar.
Pukulan kerasnya sering kali nyangkut di net, jeda gim pertama Gregoria tertinggal 9-11.
Di jeda gim pertama, terdengar arahan pelatih agar Gregoria bermain lebih sabar.
Arahan sang pelatih tampaknya masih belum bisa dilakukan Gregoria.
Akane yang berada di momentum bagus sudah mampu membaca ritme pertandingan.
Meski sempat mengejar ketertinggalan, Gregoria harus tertinggal 17-21 dari Akane di gim pertama.
Sama seperti gim pertama, Gregoria terlihat mendominasi jalannya pertandingan di awal laga.