Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Klasemen VNL 2024 Putra Pekan Pertama: Italia Sempurna, Poin Juara Bertahan & Jepang Sama

Hasil dan klasemen Volleyball Nations League (VNL) 2024 putra minggu ini, Italia mnghuni puncak klasemen, Jepang posisi 6.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Hasil Klasemen VNL 2024 Putra Pekan Pertama: Italia Sempurna, Poin Juara Bertahan & Jepang Sama
Volleyballworld
Hasil Klasemen VNL 2024 Putra Pekan Pertama: Italia Sempurna, Poin Juara Bertahan & Jepang Sama Gianluca Galassi (Middle Blocker) Italia melakukan selebrasi Bersama rekan setimnya saat berhadapan dengan Brasil di VNL 2024. 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil dan klasemen Volleyball Nations League (VNL) 2024 putra minggu ini, Italia menghuni puncak klasemen, Senin (27/5/2024).

Kedigdayaan Italia yang menjadi penghuni puncak klasemen VNL 2024 bukan tanpa alasan apapun.

Tim elit tersebut justru sukses menyapu seluruh laga dengan kemenangan telak 3-0 di tiap laga-laga yang dilakoni,

Tak heran jika poin italia unggul 1 poin dari Slovenia, padahal tim tersebut sama-sama menang empat kali sejauh ini.

Yap, perbedaannya terlihat pada rasio set. Turki selalu menuntaskan duel lewat tiga set saja.

Kento Miyaura (jersey putih) melakukan spike pada pertandingan Jepang vs Italia di Rio de Janeiro, Brasil, Minggu (26/5/2024) dini hari WIB. Yuji Nishida dan kolega kalah 1-3.
Kento Miyaura (jersey putih) melakukan spike pada pertandingan Jepang vs Italia di Rio de Janeiro, Brasil, Minggu (26/5/2024) dini hari WIB. Yuji Nishida dan kolega kalah 1-3. (Laman resmi VolleyballWorld)

Di posisi ketiga, ngekor Kuba dengan torehan 10 poin setelah merampungkan 4 laga di minggu pertama ini.

Sementara itu, juara bertahan, Polandia nasibnya seperti Jepang yang kalah dalam laga terakhir minggu ini.

BERITA REKOMENDASI

Alhasil dua tim elit dunia ini harus berada di ranking 5 dan 6 dengan masing-masing membukukan 9 dan 8 poin.

Pemandangan tak biasa hadir dari finales VNL 2023 yaitu Amerika yang justru nasibnya nelangsa.

Amerika menelan tiga kekalahan beruntun di laga-laga awal dan upayanya gagal untuk menang.

Bermain 4 kali, Amerika baru mampu menang sekali Ketika berhadapan dengan Turki.

Turki selaku tuan rumah juga bermain buruk lantaran kini dirinhya jadi juru kunci di tabal klasemen VNL 2024.


Argentia ketiban berkah di laga pamungkasnya minggu ini saat bersua dengan Iran.

Baca juga: Hasil VNL 2024 Putra: Jutsu Naruto ala Darlan Gak Mempan, Unbeaten Italia Tak Tergoyahkan

Argentina yang sempat tak mampu masuk delapan besar sejak awal, kini Argentina mendapat suntikan poin setelah menang dari Iran.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas