Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Poin BWF Korea Open 2024: Ladang Leo/Bagas dan Fikri/Daniel demi Dongkrak Ranking

Poin BWF Korea Open 2024, turnamen berlabel super 500 jadi ladang Leo/Bagas dan Fikri/Daniel untuk dongkrak ranking.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Poin BWF Korea Open 2024: Ladang Leo/Bagas dan Fikri/Daniel demi Dongkrak Ranking
Instagram @badminton.ina
Poin BWF Korea Open 2024: Ladang Leo/Bagas dan Fikri/Daniel demi Dongkrak Ranking - Aksi pasangan ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri dan Daniel Marthin di ajang turnamen Japan Open 2024. 

TRIBUNNEWS.COM - Poin BWF Korea Open 2024 selaku turnamen berlabel super 500 menawarkan angka yang cukup untuk mendongkrak ranking.

Terlebih bagi pasangan anyar Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana dan Shohibul Fikri/Daniel Marthin akan sangat berpengaruh di peringkatnya.

Leo/Bagas dan Fikri/Daniel yang baru melakoni debut di Japan Open 2024 pekan lalu kembali berburu poin di Korea Open 2024.

Poin BWF di Korea Open 2024 dikatakan menguntungkan Leo/Bagas dan Fikri/Daniel karena jika juara mengamankan 9200 poin.

Jelas capaian itu bakal menguntungkan keduanya untuk memperbaiki posisinya di tabel ranking BWF.

Langkah Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana, terhenti di babak semifinal Japan Open 2024. Mereka kalah dari ganda putra Malaysia, Goh Sze Fae/Nur Izzuddin, Sabtu (24/8/2024).
Langkah Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana, terhenti di babak semifinal Japan Open 2024. Mereka kalah dari ganda putra Malaysia, Goh Sze Fae/Nur Izzuddin, Sabtu (24/8/2024). (PBSI)

Andaikan tidak bisa menjadi juara, torehan di semifinal saja cukup menggiurkan bagi keduanya.

Sebanyak 6420 poin akan dikantongi oleh keduanya jika setidaknya bisa melesat hingga babak semifinal.

Berita Rekomendasi

Catatan poin ini bukan hanya diperuntukkan bagi Leo/Bagas dan Fikri/Daniel sebagai pasangan anyar.

Delegasi Indonesia yang main di Korea Open 2024 juga wajib memanfaatkan turnamen ini di saat masih sepi pemain bintang.

Khususnya untuk Chico Aura dan Ester Nurumi dari wakil tunggal diharapkan bisa melaju jauh.

Keduanya jadi tulang punggung di sektor masing-masing punya kans besar untuk melaju jauh.

Target realistis setidaknya yang diharapkan bisa dicapai keduanya adalah babak perempat final.

Capaian itu sudah cukup memastikan Ester dan Chico untuk mengantongi 5040 poin.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Korea Open 2024: Leo/Bagas & Fikri/Daniel Main di Negeri Ginseng

Perempat final adalah capaian ideal keduanya di Korea Open mengingat di sektor tunggal masih ada beberapa pemain elite.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas