Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Rasa Geram Bagnaia Masih Panas Terasa, Adik Marc Marquez Akhirnya Membela Diri

Adik Marc Marquez, Alex Marquez, membela diri dari tudingan Francesco Bagnaia yang menuduhnya sengaja menabrakkan diri kepadanya.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Rasa Geram Bagnaia Masih Panas Terasa, Adik Marc Marquez Akhirnya Membela Diri
Twitter @GarethHarford
Pecco Bagnaia menuduh Alex Marquez sengaja menabraknya di MotoGP Aragon 2024. 

TRIBUNNEWS.COM - Ajang MotoGP Aragon 2024 menyajikan drama tersendiri selain kemenangan telak Marc Marquez.

Drama tersaji di momen-momen akhir yang melibatkan Francesco Bagnaia dan Alex Marquez.

Upaya Bagnaia dan Marquez untuk mengamankan peringkat ketiga MotoGP Aragon berakhir bencana.

Saat melahap Tikungan 13, Bagnaia dan Marquez pada akhirnya malah terjatuh.

Bagnaia yang mencoba mengambil posisi ketiga dari Marquez masuk dari luar racing line.

Alex Marquez sepertinya kaget dengan manuver malah menubruk Pecco Bagnaia.

Alhasil kedua gagal mendapatkan podium yang diincar.

BERITA REKOMENDASI

Francesco Bagnaia jelas marah dengan apa yang dilakukan Alex Marquez itu.

Ia tak habis pikir dengan apa yang dilakukan adik Marc Marquez tersebut.

Baca juga: Cara Melobi Dorna agar MotoGP Mandalika 2024 Tak Batal Digelar, Bayar Hosting Fee Belakangan

(Depan, dari kiri) Pembalap Ducati Lenovo Team asal Italia Francesco Bagnaia, pembalap Gresini Racing MotoGP asal Spanyol Marc Marquez dan pembalap Prima Pramac Racing asal Spanyol Jorge Martin berlomba di awal Sprit Race, bagian dari akhir pekan MotoGP Austria di Red Bull Ring di Spielberg, Austria pada 17 Agustus 2024.
(Depan, dari kiri) Pembalap Ducati Lenovo Team asal Italia Francesco Bagnaia, pembalap Gresini Racing MotoGP asal Spanyol Marc Marquez dan pembalap Prima Pramac Racing asal Spanyol Jorge Martin berlomba di awal Sprit Race, bagian dari akhir pekan MotoGP Austria di Red Bull Ring di Spielberg, Austria pada 17 Agustus 2024. (Jure Makovec / AFP)

Bahkan ada kesan Bagnaia menuding Alex Marquez sengaja melakukan hal tersebut.

Tujuannya, agar Marc Marquez bisa finish dengan lebih baik dan mengejar Bagnaia dari segi poin.

Alex Marquez pun sadar dengan apa yang ada di benak Bagnaia.


Ia tak terima mendapat tudingan demikian dari seterunya tersebut.

Alex lantas membela diri dengan mengatakan insiden dengan Pecco Bagnaia merupakan murni kecelakaan.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas