Wolfdogs Nagoya Resmi Perkenalkan Rivan Nurmulki, Liga Voli Jepang Bergulir Mulai Pekan Depan
Rivan Nurmulki resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Wolfdogs Nagoya yang berkompetisi di Liga Voli Jepang 2024/2025.
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Pevoli kenamaan Indonesia, Rivan Nurmulki, resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Wolfdogs Nagoya yang berkompetisi di Liga Voli Jepang 2024/2025.
Kepastian itu diketahui dari unggahan resmi di akun Instagram Wolfdogs Nagoya, @wolfdogs_nagoya, Jumat (4/10/2024).
Dalam unggahannya, Wolfdogs Nagoya menilai jika Rivan merupakan pevoli dengan kemampuan yang mumpuni.
Punya spike dan blok yang ciamik, kehadiran Rivan diharapkan bisa menambah daya gedor Wolfdogs Nagoya.
"Dengan bahagia kami mengumumkan bahwa Rivan Nurmulki telah bergabung dengan Wolfdogs Nagoya sebagai pemain baru (kuota Asia)."
"Rivan, yang datang dari Indonesia, adalah pemain dengan kemampuan fisik tinggi."
"Dia dapat melakukan spike dan blok dengan kekuatan fisiknya yang besar dan diharapkan bisa menjadi aset yang besar bagi tim."
"Dengan kehadiran Rivan, kekuatan tim kami akan meningkat lebih jauh dan kami siap untuk menghadapi tantangan di SV League," tulis Wolfdogs Nagoya.
Baca juga: Rivan Nurmulki Resmi Gabung Klub Liga Voli Jepang Wolfdogs Nagoya, Setim dengan Nimir
Adapun untuk jadwalnya, fase reguler Liga Voli Jepang 2024/2025 bakal berlangsung pada 12 Oktober 2024 hingga 13 April 2025.
Wolfdogs Nagoya akan bersaing dengan sembilan tim lainnya.
Nantinya, enam tim teratas yang menghuni klasemen fase reguler berhak melaju ke babak championship.
Wolfdogs Nagoya siap memulai kiprahnya di Liga Voli Jepang 2024/2025 pekan depan, tepatnya pada Sabtu (12/10/2024).
Skuad asuhan Valerio Baldovin bakal bertandang ke markas Tokyo Great Bears di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Tokyo, Jepang.
Baca juga: Profil Wolfdogs Nagoya, Klub Baru Rivan Nurmulki di Liga Voli Jepang
Apakah Rivan Nurmulki Langsung Bisa Main?
Namun, teka-teki masih mewarnai jadwal debut Rivan bersama Wolfdogs Nagoya.