Hasil KOVO Cup 2024: Megawati Ukir 2 Servis Ace, Red Sparks ke Final setelah Comeback atas GS Caltex
Megawati Hangestri mengukir dua ace dan sukses membawa Red Sparks ke final KOVO Cup 2024 setelah mengalahkan GS Caltex dengan skor 3-2.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Megawati Hangestri mengukir 2 kali servis ace saat membantu Daejeon JungKwanJang Red Sparks lolos ke final KOVO Cup 2024 setelah mengalahkan GS Caltex.
Hasil semifinal KOVO Cup 2024 antara GS Caltex vs Red Sparks di Tongyeong Gymnasium berkesudahan dengan skor 2-3 (25-23, 20-25, 25-23, 17-25, 10-15), Sabtu (5/10/2024).
Megawati yang sempat terlambat panas di set pertama tampil meyakinkan pada gim kedua. bahkan pevoli berjuluk Megatron itu memperlihatkan skill dua kali servis ace.
Red Sparks akan bersua pemenang duel IBK Altos kontra Hyundai Hillstate yang dimulai setelah pertandingan ini.
Bagi Red Sparks, mereka mengakhiri penantian lima tahunnya. Terakhir kali Red Sparks melangkah ke final KOVO Cup ialah tahun 2019 saat masih bernama KGC.
Final KOVO Cup 2024 dijadwalkan berlangsung, Minggu (6/10/2024) pukul 11.30 WIB.
Jalan Pertandingan GS Caltex vs Red Sparks
GS Caltex membuka pertandingan melalui poin yang disumbangkan Kwon Min-ji. Red Sparks membalasnya melalui quick attack Jung Ho-young.
Red Sparks berbalik memimpin 1-2 lewat melalui cross spike Vanja Bukilic yang tak terbendung.
Set dari Yuem Hye-seon kepada Megawati berhasil dibaca oleh pertahanan lawan. Percobaan kedua Mega justru bola keluar dari lapangan pertandingan.
Skor berbalik 4-3 untuk keunggulan GS Caltex. Megawati masih 0 poin.
Park Eun-jin berhasil menipiskan ketertinggalan menjadi 5-4 melalui quick-setnya. Skor berubah menjadi 6-4 setelah serve dari Megawati justru keluar dari lapangan pertandingan.
Kedudukan menjadi imbang 7-7 setelah Pyo Seung-ju sukses melepaskan spike lurus.
Baca juga: Jadwal Final KOVO Cup 2024 - De Javu Red Sparks, Megawati Lunasi Dendam 5 Tahun Silam
Red Sparks memimpin 7-8 di interval pertama set pembuka melalui tipuan mantan pevoli IBK Altos tersebut.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.