Terseret Rumor Liar, Ganda Putra No 1 Malaysia Bantah Minta Gaji Rp 7 Miliar ke BAM
Ganda putra nomor satu Malaysia, Chia/Soh membantah rumor soal permintaan gaji tinggi ke Federasi Badminton Malaysia (BAM) senilai Rp 7,2 miliar .
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Dwi Setiawan
"Itu jelas bukan kami. Kami sudah meneken kontrak (menjadi anggota pelatnas)."
"Saya tidak tahu siapa yang minta hal seperti itu," ujar dia.
Diketahui, rumor soal permintaan gaji tinggi tak hanya menimpa Chia/Soh.
Namun juga menimpa sederet pemain elite Malaysia lainnya.
Seperti Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (ganda putri) dan Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (ganda campuran).
Terlepas dari rumor yang menimpanya, penampilan Chia/Soh bisa dikatakan belum bisa konsisten sejak pulang dari Olimpiade Paris 2024.
Di Artic Open 2024, Chia/Soh hanya mampu finis di 16 besar.
Lalu saat turun di Denmark Open 2024, Chia/Soh hanya mampu finis sebagai perempat finalis.
Adapun saat ini, Chia/Soh berada di ranking enam dunia BWF.
Ranking BWF Ganda Putra
1. Liang Weikeng/Wang Chang (China)
2. Kang Minhyuk/Seo Seungjae (Korea)
3. Kim Astrup/Anders Rasmussen (Denmark)
4. He Jiting/Ren Xiangyu (China)
5. Fajar Alfian/Rian Ardianto (Indonesia)
6. Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia)
7. Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India)
8. Goh Sze Fei/Nu Izzuddin (Malaysia)
9. Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang)
10. Lee Jhe-huei/Yang Po-Hsuan (Taiwan)
(Tribunnews.com/Isnaini)