Rasa Cemburu Memuncak di MotoGP Barcelona 2024, Pecco Bagnaia Ingin Posisi Jorge Martin
Francesco Bagnaia merasa cemburu dengan kondisi yang dialami rivalnya dalam perebutan juara dunia MotoGP 2024, Jorge Martin.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Perebutan gelara juara dunia MotoGP 2024 mengerucut kepada Jorge Martin dan Francesco Bagnaia.
Namun, momentum lebih besar ada di kubu Jorge Martin.
Martin hanya perlu memenangi sesi Sprint Race MotoGP Barcelona 2024 untuk sah menjadi juara dunia.
Sedangkan upaya lebih besar harus dilakukan Francesco Bagnaia.
Ia tak cukup mengandalkan hasil dari dirinya sendiri.
Bagnaia juga mesti berharap Jorge Martin gagal finish di sesi Sprint Race nanti.
Di atas kertas, Martin punya jalan lebih mudah untuk menjadi juara dunia.
Hal itu yang membuat Pecco Bagnaia sekilas merasa cemburu dengan pesaingnya itu.
Baca juga: Sejarah Keren di Depan Pecco Bagnaia, Perintis Salip 2 Digit Poin di Perebutan Juara Dunia MotoGP
"Ketika Anda berada di situasi seperti ini, di mana Anda harus menang, itu menjadi lebih mudah untuk tenang," kata Pecco Bagnaia dikutip dari Motorcyclesports.
"Saat ini, saya merasa lebih baik."
"Saya cemburu dengan situasinya dan saya ingin berada di situasi seperti itu," sambungnya.
Meski demikian, Pecco juga mengakui tugas Martin tak sepenuhnya mudah.
Rider berjuluk Martinator itu punya beban yang sangat besar untuk tampil tanpa cela.
Bagnaia sebenarnya tahu situasi itu juga.