Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Tembus ke Final BWF World Tour Finals, Kado Sempurna Pensiunnya Zheng Siwei dari Tepok Bulu

Keberhasilan menembus final BWF World Tour Finals 2024 kian mendekatkan ganda campuran China di puncak kesempurnaan kariernya khususnya Zheng Siwei.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Sri Juliati
zoom-in Tembus ke Final BWF World Tour Finals, Kado Sempurna Pensiunnya Zheng Siwei dari Tepok Bulu
ADEK BERRY / AFP
Juara Zheng Siwei (kanan) dan Huang Yaqiong dari China berpose saat penyerahan medali pertandingan final ganda campuran turnamen bulutangkis Indonesia Open di Jakarta pada 18 Juni 2023. 

Berkat kemenangan pada dua sisa laga babak penyisihan, Zheng Siwei/Huang Yaqiong berhak lolos ke semifinal.

Menariknya, Zheng Siwei/Huang Yaqiong bertemu lagi dengan Zhen Bang/Wei Ya Xin yang sempat mengalahkannya di babak penyisihan pada fase empat besar.

Kali ini, Zheng Siwei/Huang Yaqiong sukses menjadi pihak yang keluar sebagai pemenang bukan lagi pecundang.

Tepat di semifinal yang digelar hari ini, Sabtu (14/12/2024), Zheng Siwei/Huang Yaqiong menang 21-11 dan 21-18.

Kemenangan straight game itu tak hanya membalaskan dendam kekalahan Zheng Siwei/Huang Yaqiong saja.

Melainkan juga memastikan keduanya lolos ke partai BWF World Tour Finals 2024 yang digelar mulai besok.

Kelolosan ke partai final secara tidak langsung memperbesar peluang Zheng Siwei/Huang Yaqiong mempertahankan gelar juara.

Zheng Siwei (kiri) dan Huang Yaqiong dari China melakukan pengembalian shuttlecock melawan Seo Seung-jae dan Chae Yu-jung dari Korea Selatan dalam pertandingan semifinal ganda campuran di turnamen bulu tangkis Indonesia Masters di Jakarta pada 11 Juni 2022.
Zheng Siwei (kiri) dan Huang Yaqiong dari China melakukan pengembalian shuttlecock melawan Seo Seung-jae dan Chae Yu-jung dari Korea Selatan dalam pertandingan semifinal ganda campuran di turnamen bulu tangkis Indonesia Masters di Jakarta pada 11 Juni 2022. (ADEK BERRY / AFP)
Berita Rekomendasi

Perlu diketahui, jika Zheng Siwei/Huang Yaqiong telah menjuarai BWF World Tour Finals sebanyak tiga kali sejak format baru diperkenalkan tahun 2018.

Dua dari tiga gelar juara BWF World Tour Finals yang dimenangkan Zheng Siwei/Huang Yaqiong didapatkan beruntun dalam dua edisi sebelumnya tahun 2022 dan 2023.

Kini, Zheng Siwei/Huang Yaqiong berpeluang mencetak hattrick jika mengalahkan Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (Malaysia) di final BWF World Tour Finals 2024.

Jikalau bisa menyegel gelar juara BWF World Tour Finals 2024, trofi ini juga bakal menjadi kado perpisahan khususnya bagi Zheng Siwei yang telah memutuskan gantung raket.

Khusus bagi Zheng Siwei, gelar turnamen BWF World Tour Finals 2024 bakal menjadi yang keenam dalam kariernya sebagai pebulu tangkis.

Sebelumnya, Zheng Siwei sudah pernah menjuarai BWF World Tour Finals edisi lama bersama Chen Qingchen.

Pada akhirnya, karier Zheng Siwei sebagai salah satu pebulu tangkis andalan China otomatis jelas bakal semakin sempurna dengan tambahan gelar BWF World Tour Finals pada turnamen terakhir dalam kariernya.

Daftar Prestasi Zheng Siwei

Bersama Huang Yaqiong

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas