Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persib Bandung Ancam Pindah ke LPI

kubu KPSI dan PSSI untuk segera bersatu agar Indonesia terhindar sanksi FIFA.

Editor: Rachmat Hidayat
zoom-in Persib Bandung Ancam Pindah ke LPI
istimewa

TRIBUNNEWS.COM,BANDUNG-- Manajer Persib Bandung, H Umuh Muchtar menuntut kubu KPSI dan PSSI untuk segera bersatu agar Indonesia terhindar sanksi FIFA.

"Sudahlah, kami dari klub sudah capai dengan adanya dualisme ini. Jadi, saya benar-benar meminta kedua kubu ini untuk segera bersatu. Jika tetap dualisme dan sanksi FIFA diberikan, siapa yang bertanggung jawab? Ujung-ujungnya klub lagi yang rugi," kata Umuh ketika dihubunngi Tribun, Minggu (9/12).

Umuh juga tidak segan-segan untuk bersikap tegas jika dualisme tersebut tetap terjadi di musim depan. "Jika tetap ada dualisme dan andai saja ada lima klub (ISL) yang bersedia (pindah), Persib tidak segan-segan untuk pindah ke LPI," katanya.

Dengan adanya dualisme ini, kata Umuh, tidak hanya klub yang dirugikan namun juga menyakiti bangsa dan negara. "Saya ingin musim depan dualisme ini segera selesai," katanya.

Umuh juga mengakui bahwa dirinya telah mendapat undangan dari KPSI untuk kongres. Hanya saja sampai saat ini belum ada kejelasan lebih lanjut. Umuh juga mendapat undangan untuk menjadi kongres PSSI di Palangkaraya.

"Kami tidak akan datang ke kongres PSSI di Palangkaraya karena waktunya yang mepet," ujarnya.

Umuh menambahkan, pihaknya benar-benar tidak ingin Indonesia mendapat sanksi dari FIFA. Pasalnya banyak kerugian yang akan didapat.

BERITA REKOMENDASI

"Persib punya pemain berkualitas. Di Indonesia juga banyak, tapi bagaimana kalau disanksi. Para pemain berkualitas ini tidak bisa bermain di timnas, padahal bermain di timnas menjadi cita-cita setiap pemain," ujarnya.

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
5
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas