Budi Sudarsono: Pengoleksi Meja Jati
Saat ini, Budi tengah menjajaki rumah di kawasan Sragen, Jawa Tengah. Bangunan didominasi ukiran kayu jati.
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Mantan striker Timnas Indonesia dan Persija Jakarta Budi Sudarsono ternyata punya kebiasaan unik.
Ia rajin mengoleksi segala pernak-pernik berbahan kayu jati.
Rumahnya yang seluas 500 meter persegi di kabupaten Kediri, Jawa Timur, didominasi benda olahan kayu jati, mulai dari pintu, kusen jendela, meja rias, tempat tidur, hingga lemari.
Yang paling menyita perhatian adalah meja makan 2 x 1 meter setebal 13 cm. Budi membeli langsung dari pengrajin kayu jati yang tinggal di pelosok daerah Bojonegoro, 10 tahun lalu seharga 10 juta.
"Sekarang harganya mungkin Rp 300 juta. Harga kayu jati sudah ngalahin emas," kata Budi kepada Berita Kota Super Ball, Rabu (29/5).
"Kemarin, waktu mau dipindahkan digotong orang tujuh juga ngga kuat mas. Kalau kayu jati zaman dulu beda dengan yang sekarang. Jarang yang setebal itu. Kenapa kayu jati? Ya suka aja mas. Tahan rayap dan kokoh," tambah pemain yang ikut membantu Persija menjuarai Liga Indonesia 2001 ini.
Saat ini, Ular Piton-julukan Budi- tengah menjajaki untuk membeli rumah di kawasan Sragen, Jawa Tengah. Bangunan didominasi ukiran kayu jati. Persoalannya, rumah tersebut angker.
Selengkapnya baca di edisi cetak Berita Kota Super Ball