Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Yongki Aribowo Lelang Sepatunya untuk Korban Banjir

Striker Barito Putera, Yongki Aribowo rela melelang sepatunya demi menolong korban banjir di Kalsel.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Yongki Aribowo Lelang Sepatunya untuk Korban Banjir
TRIBUNNEWS.COM/DANY PERMANA
Pemain Timnas Indonesia, Yongki Ariwibowo, berusaha melewati hadangan lawan dalam pertandingan Timnas Indonesia melawan Qatar, di Stadion Utama Gelora Bung Karno , Selasa (11/10/2011). Indonesia kembali menelan kekalahan 2 3 atas Qatar, dalam babak kualifikasi Piala Dunia 2014. (TRIBUNNEWS/DANY PERMANA) 

TRIBUNNEWS.COM, BANJARMASIN - BENCANA banjir yang menimpa beberapa desa di Kecamatan Hantakan, Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Kalimantan Selatan Kamis (13/6/2013) lalu menimbulkan keprihatinan bagi sejumlah kalangan masyakarat, termasuk striker Barito Putera, Yongki Aribowo.

Saat mendengar adanya musibah yang merusak puluhan rumah tersebut, Yongki yang masih berada di Sorong guna melakoni laga tandang kontra Persiram Raja Ampat, Sabtu (15/6), ikut mengucapkan bela sungkawa melalui akun jejaring sosial Twitter miliknya, @Yongki_ari.

Bukan hanya bela sungkawa, striker Barito kelahiran Tulungagung, 23 November 1989 itu menggelar lelang sepatu sepak bola miliknya, juga melalui akun Twitter miliknya.

Jumat (14/6) siang, Yongki melempar status. "Sepatu @specs_indonesia ni ku lelang mulai dari 300rb per pasang yg serius berminat bantu korban bencana bole mention," kicau Yongki sembari mentag foto sepatu yang dijual tersebut.

Dalam foto tersebut, sepatu tersebut berwarma merah dengan merek Specs. Di bagian depan tertulis Y 23 A-Zia. Itu merupakan inisial Yongki Aribowo dan istrinya, Zia Anindita.

Beberapa saat setelah melempar status itu, sejumlah pecinta Barito pun melakukan penawaran. Mulai dari Rp 300 ribu hingga penawaran tertinggi Rp 1.350.000.

Adalah pemilik akun @toko_ganda atas nama Azay Santana yang menawar sepatu ukuran 41 itu dengan harga tersebut. Dia pun akan memberikan uang tersebut kepada istri Yongki di Banjarbaru, untuk diteruskan pada korban bencana di Kabupaten Hantakan.

Berita Rekomendasi

"Alhamdulillah terjual 1.350.000 sepatuku @specs_indonesia buat korban hulu sungai tengah dengan sodara @toko_ganda," tulis Yongki.

Yongki sendiri mengatakan, sepatu tersebut baru dan belum dipakainya. Namun, sepatu itu spesial karena ada tulisan inisial dia dan sang istri.

Mantan pemain Timnas Indonesia tersebut pun berharap, apa yang dilakukannya itu bisa bermanfaat bagi korban bencana banjir di Kabupaten Hantakan.

"Ya pengen aja berbagi karena hanya itu yang bisa aku lakuin. Semoga aja bermanfaat. Makasih buat bang Azay yang udah beli sepatunya," ujar Yongki via pesan singkat, Jumat (14/6).

Selain pemain, sejumlah suporter Barito juga ikut membantu korban banjir. Adalah Barito Mania Barabai (Barbar) yang ikut turun tangan membantu evakuasi korban.

"Ya, teman-teman Barbar, sejak kemarin (Kamis, Red) ikut ke Hantakan membantu korban banjir. Untuk di daerah lain, Bartman mengumpulkan dana untuk korban bencana," kata Ketua Bartman, Normansyah. (Banjarmasin Post/ire/ran)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas