Alfarizi Semangat Hadapi Arema Indonesia
Sejak pindah ke Persija, Alfarizi selalu menjadi starter, peran yang sangat jarang ia dapatkan di Arema.
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Johan Ahmad Alfarizi adalah produk asli akademi sepak bola Arema Indonesia.
Bahkan, John, sapaan akrabnya, ikut membantu Arema U-18 mengangkat trofi Piala Soeratin Liga Remaja Nasional tahun 2007.
Ironisnya, bek kiri berusia 23 tahun tersebut justru akan menantang tim yang membesarkan namanya itu, Minggu (30/6).
Ya. Sejak akhir Mei lalu, Alfarizi mengganti seragamnya, dari "Singo Edan" Arema menjadi "Macan Kemayoran" Persija Jakarta.
Alfarizi akan memperkuat Persija melawan Arema di Stadion Kanjuruhan, Malang (Jawa Timur), dalam lanjutan Liga Super Indonesia 2012-2013.
Sejak pindah ke Persija, Alfarizi selalu menjadi starter, peran yang sangat jarang ia dapatkan di Arema.
Dari tujuh kali memperkuat Macan Kemayoran, Alfarizi sudah mencetak sebiji gol.
Gol semata wayang itu saat Persija melakoni tur Jawa Timur, dalam kemenanghan 1-0 atas Persela Lamongan medio bulan ini.
"Hanya ingin mencoba menampilkan permainan terbaik. Sehingga harapannya Persija bisa lolos dari zona degradasi," kata Alfarizi dilansir Wearemania.net.
Kini, dia sangat antusias saat Persija menyambangi Arema Indonesia akhir pekan ini.
Alfarizi mengakui bahwa ia adalah Aremania sejati. Bahkan, ia rindu memperkuat Singo Edan. Tapi, kali ini dia sudah memakai seragam Macan Kemayoran maka Singo Edan adalah lawannya dan ia akan berusaha memberikan yang terbaik untuk tim Ibu Kota.
"Reuni dengan teman-teman di Arema, bertemu keluarga, dan Aremania sudah menjadi anugerah tersendiri mas," katanya. ags
Selengkapnya di edisi cetak Berita Kota Super Ball