Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

7 Bus Fans Arsenal asal Bandung Siap Serbu Jakarta

Fans klub Arsenal Indonesia Regional Bandung siap memberangkatkan anggotanya hingga 7 bus ke Jakarta

zoom-in 7 Bus Fans Arsenal asal Bandung Siap Serbu Jakarta
zimbio
Arsenal 

TRIBUNNEWS.COM – Menyambut kedatangan klub Arsenal, fans klub Arsenal Indonesia Regional Bandung siap memberangkatkan anggotanya hingga 7 bus ke Jakarta. Mereka akan berangkat dalam dua gelombang, Sabtu (13/7/2013) pagi dan Minggu (14/7/2013) siang.

Karena pasukan Arsenal sudah diagendakan menggelar acara di Jakarta pada 13-14 Juli 2013, dan Young Guns bakal menggelar laga persahabatan melawan tim Indonesia Selection di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada Minggu (14/7).

"Kami sudah menyiapkan 7 bus bagi member Arsenal Indonesia Supporter (AIS) Regional Bandung. Dua bus berangkat Sabtu pagi dan lima bus berangkat Minggu siang," kata Maman Suparman, Koordinator AIS Bandung saat ditemui Tribun di tempat kongkownya, Forward Football Shop, lantai 2 C-12 Baltos, Jalan Tamansari, Kamis (4/7/2013).

Sebelumnya diakui Maman, AIS Bandung juga turut membantu menjual tiket nonton laga persahabatan Arsenal melawan tim Indonesia Selection di Stadion Gelora Bung Karno. "Alhamdulillah kami berhasil menjual 1.560 tiket untuk member dan bukan member," katanya.

Untuk member sendiri diakui Maman jumlahnya mencapai 500-an orang. Namun pihaknya hanya mampu menyediakan 7 bus, karena tidak selain keterbatasan panitia di AIS Bandung, sebagian member juga tidak bisa berangkat ke Jakarta secara berbarengan karena kesibukannya masing-masing.

"Yang pasti kami akan menyambut penuh antusiasme atas kedatangan tim kesayangan kami ini. Bahkan acara di Jakarta itu juga menjadi acara Gathering AIS Nasional yang ke-5 malah jadi gathering suporter Arsenal internasional. Karena selain seluruh regional AIS di Indonesia akan hadir di Jakarta, fans Arsenal dari Malaysia, Singapura dan negara lain akan hadir di Indonesia," ungkapnya.

Untuk memberikan kenangan terbaik terhadap pasukan asuhan Arsene Wenger alias The Professor itu, dikatakan Maman, AIS pusat akan menyiapkannya. Beberapa tahun lalu pun, AIS pusat memberikan mercandise kenangan-kenangan berupa wayang dan sempat pula memberikan angklung. "Untuk sekarang ini kami belum tahu AIS pusat akan memberikan kenang-kenangan apa. Tapi pasti akan ada yang spesial," pungkasnnya. (Tribun Jabar/ddh)

Berita Rekomendasi
Tags:
Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas