Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Lebaran Perdana, Abanda Herman Pilih Tetap di Bandung

Tak terasa, bulan suci Ramadan 1434 Hijriyah sudah berada di ambang kepergian.

zoom-in Lebaran Perdana, Abanda Herman Pilih Tetap di Bandung
Tribun Jabar/Kemal Setia Permana
Bek Persib Abanda Herman jadi mualaf 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Kemal Setia Permana

TRIBUNNEWS.COM – Tak terasa, bulan suci Ramadan 1434 Hijriyah sudah berada di ambang kepergian. Satu hari lagi, Idul Fitri pun datang menyapa seluruh umat muslim untuk membuka pintu maaf dan kembali ke fitrah masing-masing sebagaimana pertama kali mereka dilahirkan tanpa dosa.

Libur Idul Fitri biasanya dimanfaatkan warga di Indonesia untuk mudik atau pulang kampung ke tempat asal keluarga masing-masing. Karena jarangnya bertemu, libur Idulfitri ini selalu dihabiskan dalam waktu yang panjang dan lama.

Namun bagi para penggawa Persib Bandung, libur Idul Fitri dengan keluarga di kampung halaman harus dilalui dengan sangat singkat mengingat pada Senin (12/8/2013) nanti, seluruh tim harus sudah berkumpul untuk menjalani latihan persiapan menjalani laga-laga berikutnya.

Bagi defender jangkung Persib, Abanda Herman, merayakan Idul Fitri tahun ini menjadi sejarah pertama dalam hidupnya. Baru pertama kali inilah ia mengikuti perayaan Idul Fitri sebagai seorang muslim. Namun demikian, tak ada persiapan khusus yang dilakukan pemain asal Kamerun ini.

Namun yang pasti Abanda akan merayakan Idul Fitri pertamanya di Bandung. "Saya belum tahu pasti akan kemana, tapi saya di Bandung saja," ujar Abanda belum lama ini.

Abanda mengaku bahwa menjalani puasa pertama di dalam hidupnya sebulan penuh merupakan ibadah yang sangat berat. "Tapi saya bersyukur bisa melaluinya dengan baik," katanya.

BERITA TERKAIT

Abanda memang belum memiliki rencana pasti untuk mengisi liburan Lebarannya kali ini. Hanya saja Abanda merasa senang bisa merayakan Lebaran pertamanya di Kota Bandung.

Anggota tim lainnya, Asri Akbar mengatakan dirinya sudah tidak sabar untuk segera berkumpul dengan sanak saudara dan bertemu rekan-rekannya di Makassar.

Menurut Asri, Ramadan kali ini memang membawa kesan tersendiri karena untuk kali pertama ini, dia melewati sebagian besar waktu puasa bersama rekan-rekan barunya di Persib dan di Kota Bandung. "Ya ini Ramadan pertama saya di Kota Bandung," kata Asri, belum lama ini.

Beberapa penggawa Persib lainnya pun memiliki cara dan aktivitas masing-masing menghabiskan waktu libur Lebaran. Hariono langsung terbang ke Sidoarjo usai tandang kontra Balikpapan. Firman Utina bertolak ke Tangerang, Jajang Sukmara memilih berlibur di Soreang dan sederetan aktivitas berbeda lainnya yang dilakoni masing-masing pemain.

Sementara pelatih Djadjang Nurdjaman akan menghabiskan waktu Lebarannya di kampung halamannya, Majalengka. Djanur pun mengaku dirinya tidak memiliki persiapan khusus untuk merayakan Lebaran bersama keluarganya.

"Ya seperti biasa, paling silaturahmi ke tetangga dan saudara di sana, masak opor dan ketupat," kata Djanur, sambil tersenyum dalam kesempatan terpisah, beberapa waktu lalu.

Namun Djanur memastikan bahwa libur Lebaran kali ini tidak akan bisa berleha-leha terlalu lama mengingat dirinya harus segera memimpin anak asuhnya menggelar latihan Senin nanti. "Liburnya nggak bisa lama-lama. Usai Lebaran, Seninnya langsung latihan," katanya.

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas