Juventus vs Lazio: Klose Mengakhiri 'Kutukannya'
Miroslav Klose, akhirnya mematahkan kutukan tidak bisa menjebol gawang Juventus.
Penulis: Deodatus Pradipto
Laporan Wartawan Tribunnews.com Deodatus S Pradipto
TRIBUNNEWS.COM, TURIN - Miroslav Klose, akhirnya mematahkan kutukan tidak bisa menjebol gawang Juventus.
Penyerang gaek asal Jerman itu, menciptakan gol untuk memperkecil ketertinggalan Lazio menjadi 1-2 pada giornata 2 Serie A di Juventus Stadium, Minggu (1/9/2013).
Hanya semenit setelah gol kedua Arturo Vidal, penyerang asal Jerman itu berhasil memanfaatkan bola liar di kotak penalti Juventus untuk mencetak gol.
Berawal dari tendangan keras Hernaned dari luar kotak penalti, Gianluigi Buffon berhasil mengeblok bola. Sayang, bola pantul kemudian langsung disambar Klose.
Gol itu, adalah yang pertama setelah Klose menjalani 8 kali laga melawan Si Nyonya Tua. Tepatnya, sejak dia bergabung dengan SS Lazio, tahun 2011 silam.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.