Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Pemain Anyar Persib Bangga Dipanggil Masuk Timnas

Kabar gembira diterima pemain anyar Persib Bandung, Tantan.

zoom-in Pemain Anyar Persib Bangga Dipanggil Masuk Timnas
TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA
Tantan (nomor 10), berebut bola dengan pemain Malaysia U-23, Shahrul Mohd Saad (kiri), dalam laga Menpora Cup 2013 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa (24/9/2013). 

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Kabar gembira diterima pemain anyar Persib Bandung, Tantan.

Pemain asal Lembang, Kabupaten Bandung Barat, dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan Tim Nasional (Timnas) senior yang akan melakoni laga melawan Cina dan Irak, di ajang babak kualifikasi Piala Asia 2015.

Tak hanya Tantan, empat pemain Persib lainnya juga dipanggil timnas. Mereka adalah penjaga gawang I Made Wirawan, pemain belakang Tony Sucipto, serta dua pemain tengah Hariono, dan Ahmad 'Jupe' Jufriyanto.

Kelimanya harus berkumpul di kawasan Batu, Malang, pada 23 Oktober. Pemusatan latihan yang dipimpin pelatih asal Brazil Jacksen F Thiago, akan digelar sampai 2 November 2013. Tantan mengakui ia dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan timnas.

"Iya, saya dipanggil," ujarnya kepada Tribun melalui pesan singkat, Senin (21/10/2013).

Tantan, yang musim lalu membela Sriwijaya FC, sering dipanggil membela timnas. Walau sering dipanggil, perasaan bangga selalu menghinggapinya kala kepercayaan itu datang lagi seperti sekarang.

"Perasaannya jelas senang dan bangga," ujar mantan pemain Persikab Kabupaten Bandung .

Berita Rekomendasi

Musim lalu, pemain kelahiran 6 Agustus 1982 menjadi andalan bagi klub kebanggaan masyarakat Palembang. Ia menjadi pilihan utama pelatih Kas Hartadi.

Menurut laman soccerway, musim lalu Tantan bermain selama 2.340 menit dalam 32 pertandingan. Pemain asal Lembang menyumbangkan sembilan gol dan mendapat enam kartu kuning. (*)

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Brighton
13
6
5
2
22
17
5
23
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
4
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
5
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas