Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Juventus vs Catania 4-0: Jalannya Pertandingan

Juventus menang 4-0 atas Catania pada pertandingan Serie-A

Editor: Ravianto
zoom-in Juventus vs Catania 4-0: Jalannya Pertandingan
Carlos Tevez merayakan gol 

TRIBUNNEWS.COM, TURIN - Juventus menang 4-0 atas Catania pada pertandingan Serie-A, di Juventus Stadium, Rabu (30/10/2013).

Pesta gol tuan rumah diawali gol Arturo Vidal pada menit ke-26. Dari luar kotak penalti, ia menembakkan umpan Carlos Tevez ke sudut kiri bawah gawang dengan tendangan kaki kanan. 

Andrea Pirlo mencetak gol kedua Juventus pada menit ke-34. Dipercaya mengeksekusi tendangan bebas setelah Sergio Almiron melanggar Tevez, Pirlo melepaskan tendangan kaki kanan yang membuat bola melesat masuk sudut kiri atas gawang Mariano Andujar.

Pada menit ke-66, Carlos Tevez mengubah angka di papan skor menjadi 3-0. Dengan kaki kanan, Tevez mengirimkan bola kiriman Fernando Llorente dari tengah kotak penalti ke tengah gawang Gli Elefanti.

Lima menit kemudian, giliran Leonardo Bonucci yang masuk daftar pencetak gol. Berawal dari tendangan sudut, Sebastian Giovinco mengirimkan bola ke tengah kotak penalti yang ditembakkan Bonucci dari tengah gawang dengan tendangan kaki kiri.

Menurut catatan Lega Serie-A, sepanjang pertandingan itu Juventus menguasai bola sebanyak 66 persen dan menciptakan sebelas peluang emas dari 23 usaha, sementara Catania melepaskan satu tembakan titis dari lima percobaan. 

Juventus: 1-Gianluigi Buffon; 3-Giorgio Chiellini, 4-Martín Cáceres, 19-Leonardo Bonucci; 8-Claudio Marchisio, 8-Claudio Marchisio, 21-Andrea Pirlo, 23-Arturo Vidal (6-Paul Pogba 61), 33-Mauricio Isla; 10-Carlos Tevez (12-Sebastian Giovinco 67), 14-Fernando Llorente (16-Marco Motta 74)

Berita Rekomendasi

Catania: 21-Mariano Andujar; 5-Alexis Rolin (33-Ciro Capuano 67), 6-Nicola Legrottaglie, 24-Norbert Gyomber; 4-Sergio Almiron, 17-Tiberio Guarente, 22-Pablo Alvarez, 26-Keko, 34-Cristiano Biraghi (19-Lucas Nahuel Castro 46); 9-Gonzalo Bergessio, 32-Bruno Petkovic (10-Maxi Lopez 65)

Wasit: Marco Guida

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
12
8
2
2
19
9
10
26
2
Atalanta
12
8
1
3
31
15
16
25
3
Fiorentina
12
7
4
1
25
10
15
25
4
Inter Milan
12
7
4
1
26
14
12
25
5
Lazio
12
8
1
3
25
14
11
25
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas