Mesut Ozil Bukan Pemain Kelas Dunia kata Michael Owen
Michael Owen mengatakan bahwa Mesut Ozil bukanlah pemain kelas dunia
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, LIVERPOOL - Mantan penyerang Liverpool, Michael Owen, mengatakan bahwa Mesut Ozil bukanlah pemain kelas dunia. Owen yakin Ozil tidak akan mampu membawa Arsenal meraih gelar Premier League musim ini.
Mesut Ozil mendaratkan kakinya di Emirates Stadium dari Real Madrid dalam sebuah kesepakatan senilai 42,5 juta pound. Pemain asal Jerman itu langsung memberikan penampilan mengesankannya dengan membawa Arsenal sebagai pemuncak klasemen sementara Premier League.
Namun, kebintangan Ozil ditanggapi minor oleh Michael Owen. Menurut Owen, penampilan Ozil yang belum konsisten tidak akan mampu membuat Arsenal meraih gelar musim ini.
"Arsenal tidak memiliki pemain kelas dunia untuk membuat mereka menjadi pesaing gelar Premier League. Meskipun orang-orang mengatakan kepada saya bahwa Mesut Ozil adalah pemain kelas dunia," kata Owen seperti dikutip Sportmole.
"Penampilan inkonsisten Ozil membuat kita hanya melihat sekilas dari kualitasnya. Kinerjanya yang baik biasanya hanya diikuti oleh penampilan sesaat timnya," tegas Owen.
Bolanews/Zulfirdaus Harahap
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.