Manahati Lestusen: Maaf, Kami Belum Bisa Banggakan Indonesia
Harapan masyarakat melihat timnas sepak bola Indonesia meraih medali emas di SEA Games, tertunda lagi.
Penulis: Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM - Harapan masyarakat melihat timnas sepak bola Indonesia meraih medali emas di SEA Games, tertunda lagi.
Timnas Indonesia U-23 kalah 0-1 dari Thailand, di laga final SEA Games XXVII/2013 di Zeyar Thiri Stadium, Myanmar, Sabtu (21/12/2013).
“Maaf. Kita belum bisa banggain kalian masyarakat Indonesia,” ujar Manahati Lestusen dalam akun Twitter @manahati25.
Kegagalan skuat asuhan pelatih Rahmad Darmawan di laga pamungkas, membuat Indonesia tanpa raihan medali emas di SEA Games selama 22 tahun.
Timnas Indonesia terakhir kali meraih medali emas di SEA Games 1991, Manila, Filipina. Ketika itu, Indonesia ditangani pelatih asing, Anatoly Polosin.
Walaupun gagal meraih medali emas, menurut gelandang Timnas Indonesia U-23 Nelson Alom, perjuangan para pemain tetap diacungi jempol. Sebab, mereka memberikan perlawanan kepada Thailand.
“Teman-teman sudah bekerja keras di lapangan dan patut diberi apresiasi. Cuma hasil yang blm maksimal, so mari mengucap syukur untuk hasil yang didapat,” tutur Nelson Alom dalam akun twitter @Alom 12. (*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.