Semen Padang Sudah Selesaikan Kontrak 26 Pemain
SP pun sudah mendapatkan tandatangan pemain terakhir mereka, Fahrizal Dillah, mantan Persiraja Banda Aceh.
Penulis: Sigit Nugroho
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Musim kompetisi 2014 akan segera dimulai.
Semen Padang (SP) sudah menyiapkan 26 pemainnya untuk bersaing di LSI 2014. SP pun sudah mendapatkan tandatangan pemain terakhir mereka, Fahrizal Dillah, mantan Persiraja Banda Aceh.
"Kami terus menyiapkan tim dengan sebaik mungkin. Rencananya ada dua laga ujicoba yang akan kami lakukan, yaitu melawan dua klub asal Malaysia seperti Sime Darby FC dan Negeri Sembilan FA," kata Erizal kepada Berita Kota Super Ball, 25/12/2013).
Ujicoba melawan Sime Darby FC akan digelar di Stadion H. Agus Salim pada 28 Desember 2013 Sedangkan untuk melawan Negeri Sembilan FA, rencananya akan dilakukan di Stadion H. Agus Salim pada 4 Januari 2014.
"Kami juga menyiapkan diri di Inter Island Cup 2014 pada 10 – 25 Januari 2014. Kami siap mengalahkan Sriwijaya FC untuk lolos ke babak selanjutnya. Pada turnamen itu, kami menargetkan bisa lolos sampai semi final," papar Erizal.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.