Cara Nyeleneh Andre Wisdom Ucapkan Selamat Hari Raya
Lewat akun Instagram pribadinya, Wisdom menampilkan wanita berpakaian seksi lengkap dengan kepsen 'Merry Xmas from the Wisdoms'.
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Hari Raya Natal biasanya menjadi kesempatan untuk berbagi kasih dan memberikan ucapan selamat.
Itu juga yang dilakukan Andre Wisdom. Namun, cara yang dilakukan bek muda Liverpool ini tergolong nyeleneh.
Sebagaimana dilansir www.101greatgoals.com, pemain yang tengah menjalani masa peminjaman di Derby County tersebut memasang foto perempuan dengan pose nan seksi.
Lewat akun Instagram pribadinya, @andrewisdom47, bek 20 tahun ini mengunggah sebuah foto yang menampilkan wanita berpakaian seksi lengkap dengan kepsen 'Merry Xmas from the Wisdoms'.
Sementara jersey atau seragam yang dikenakan perempuan berambut panjang tersebut adalah seragam tandang Liverpool dengan nama punggung Wisdom.
Perempuan tersebut membelakangi kamera dan memamerkan keindahan bagian belakang tubuhnya. Beberapa waktu lalu mantan kapten Tim Nasional Inggris U-21 ini juga mengunggah foto dirinya bersama wanita berpakaian sangat seksi.
Selengkapnya di edisi cetak Berita Kota Super Ball, Kamis (26/12/2013)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.