Claudio Nancufil, Jelmaan Messi Latihan di Madrid
"Dia akan melakukan latihan di tim-tim Spanyol. Kita akan lihat siapa yang akan mengajukan tawaran paling serius," ungkap Martin Guemes, sang agen.
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Claudio Gabriel Nancufil menjadi pembicaraan di dunia sepak bola.
Sejak diberitakan di media-media Argentina, November lalu, Nancufil telah menjadi rebutan klub-klub elite Eropa.
Dalam setiap aksinya bersama teman-teman sebaya, penampilan Nancufil mengundang decak kagum. Bocah berusia delapan tahun ini memiliki tehnik tinggi bak pemain-pemain dunia.
Baik saat menggiring bola, mengecoh lawan, sampai mencetak gol. Ia pun kemudian mendapat julukan 'Snow Messi' atau Messi dari daerah salju mengingat si bocah jenius itu berasal dari Bariloche, yakni daerah dingin di selatan Argentina yang berpengunungan salju.
"Kami telah menanyakan, bagaimana dia melakukannya dan dia mengatakan, saya tidak tahu. Saya hanya menggunakan kepala dan kaki saya dan semuanya terjadi begitu saja. Saya tidak tahu, bagaimana saya bisa melakukannya. Kaki saya bergerak begitu saja," ungkap Viviana, ibu si bocah itu.
Nancufil bahkan pernah menjadi headline di surat kabar ternama dari Inggris Daily Mirror dan juga berbagai media di Spanyol. Dua raksasa di Liga Inggris Manchester United dan Chelsea langsung menyatakan ketertarikkan mereka pada si bocah ajaib ini. Sedangkan di Spanyol, tiga tim papan atas Real Madrid, Atletico Madrid, dan Barcelona berlomba untuk menyakinkannya.
Setelah liburan akhir tahun lalu, nancufil terbang ke Eropa. Bersama agennya, ia menjajal latihan bersama klub elit di Spanyol. Sebelumnya ia pernah melakukan latihan dengan Barcelona dan sekarang Nancufil sudah terlihat berada di Real Madrid dan melakukan latihan di klub ibu kota itu.
"Dia akan melakukan latihan di tim-tim Spanyol. Kita akan lihat siapa yang akan mengajukan tawaran paling serius," ungkap Martin Guemes, sang agen.
Selengkapnya di edisi cetak Super Ball, Jumat (17/1/2014)