Thiago Silva Absen di Semi Final karena Kartu Kuning Konyol
Brasil lolos ke semifinal setelah mengalahkan Kolombia 2-1. Silva membuka kemenangan lima kali juara dunia itu pada menit ketujuh.
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Perasaan bek Brasil Thiago Silva campur aduk. Dia senang sekaligus sedih tim Samba lolos ke semifinal Piala Dunia 2014.
Brasil lolos ke semifinal setelah mengalahkan Kolombia 2-1, Sabtu (5/7/2014) di Fortaleza, Brasil. Silva membuka kemenangan lima kali juara dunia itu pada menit ketujuh.
Tapi, di menit ke-64, bek tengah klub Paris Saint Germain (Prancis) tersebut mendapat kartu kuning karena dinilai menggalangi kiper Kolombia David Ospina.
Bagi Silva, ini adalah kartu kuning kedua yang dia terima sepanjang putaran final Piala Dunia 2014. Satu kartu kuning lainnya dia dapat ketika melawan Meksiko di laga pembuka Grup A.
Mengantongi dua kartu kuning, Silva pasti absen pada laga semifinal melawan tiga kali juara dunia Jerman, Rabu (9/7/2014).
"Kartu kuning itu konyol. Saya hendak kembali ke belakang untuk bertahan, Ospina melemparkan bola di depan saya. Saya tidak bisa menghindar. Saya tidak tahu apakah wasit menafsirkan itu dengan benar," tutur Silva.
Meski demikian, mantan bek AC Milan Silva yakin Dante atau Henrique yang akan menjadi penggantinya akan menjalankan tugas dengan baik.
Baca di Koran Super Ball, Minggu (6/7/2014)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.