Kata Mourinho Soal Peta Persaingan Liga Inggris Musim Ini
Mourinho mengaku sulit memprediksi tim mana yang menjadi juara karena persaingan musim ini akan lebih sengit.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Manajer Chelsea, Jose Mourinho, enggan sesumbar soal peluang timnya menjuarai Premier League musim 2014-2015. Bahkan, Mourinho mengaku sulit memprediksi tim mana yang menjadi juara karena persaingan musim ini akan lebih sengit.
Chelsea hanya mampu finis di peringkat ketiga pada musim lalu setelah kalah bersaing dengan Manchester City yang mampu tampil sebagai jawara. Chelsea segera berbenah agar bisa lebih bersaing pada musim ini. London Biru berhasil pemain-pemain berkelas yakni Cesc Fabregas, Diego Costa, Mario Pasalic, dan Filipe Luis.
Tidak hanya Chelsea, Arsenal, Manchester United, dan Liverpool berusaha membentuk skuad yang tangguh. Arsenal berhasil memboyong Alexis Sanchez dari Barcelona. Manchester United mendatangkan pelatih berkelas yakni Louis van Gaal.
Liverpool jor-joran dengan merekrut Rickie Lambert, Adam Lallana, Lazar Markovic dan Emre Can, setelah melepas Luis Suarez ke Barcelona dengan harga 70 juta poundsterling.
"Mengapa saya menyukai Premier League pada musim ini karena tidak ada satu pun mengetahui siapa yang akan menjadi juara. Saya mengetahui apa yang kami inginkan dan saya mengetahui apa yang kami bisa," kata Mourinho.
"Pada musim ini, menurut saya, persaingannya antara kami, Liverpool, Arsenal, Manchester United, dan Manchester City. Siapa yang akan menjadi juara, siapa yang akan bermain di Liga Europa, saya tidak tahu,"
"Ada beberapa tim bagus pada musim lalu dan ada tim yang lebih baik pada musim ini karena semua tim berinvestasi. Jika Anda ingin menjadi juara, maka Anda harus memiliki sebuah peluang besar untuk finis di empat besar," lanjutnya.