Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jose Callejon Tantang Cristiano Ronaldo di Final Champions

Dengan situasi kondusif tersebut, pria asal Spanyol ini mentargetkan meraih trofi juara Scudetto dan final Champions musim ini.

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Jose Callejon Tantang Cristiano Ronaldo di Final Champions
zimbio.com
Jose Callejon 

TRIBUNNEWS.COM - Pemain sayap Napoli Jose Callejon mengaku bahagia memasuki tahun keduanya di Napoli. Kebahagiaan itu dirasakan setelah Callejon mengaku diberi banyak kebebasan oleh Pelatih Napoli, Rafael Benitez. Dengan situasi kondusif tersebut, pria asal Spanyol ini mentargetkan meraih trofi juara Scudetto dan final Champions musim ini.

"Itu adalah tujuan kami. Perbedaannya tahun ini dengan tahun sebelumnya bahwa kami saat ini lebih mengetahui kekuatan yang kami miliki," kata Callejon seperti dilansir football-italia.net.

"Kami akan melakukan apapun untuk menyalip Juventus. Kami terus melakukan peningkatan," tambah Callejon.

Meski demikian, alumni Akademi Real Madrid ini tidak menutup peluang tim lain yang juga akan jadi pesaing berat Napoli.

"Inter dan AS Roma tampil sangat luar biasa musim lalu. Saya yakin mereka juga telah melakukan persiapan yang sangat bagus musim ini," kata Callejon.

Mantan pemain Real Madrid ini menjelaskan dirinya sama sekali tidak gentar harus bersaing dengan Juventus yang telah tiga musim berturut-turut menjuarai Liga Italia.

"Kami tidak takut siapa pun. Kami ingin mengalahkan Juve dan memenangi Piala Super, sebagai mantan Madridista saya ingin juga menang melawan Barcelona 6 Agustus nanti sekaligus mengirimkan sinyal kepada semua orang," katanya.

Berita Rekomendasi

Mengenai peluang di Liga Champions, Callejon menjelaskan Napoli berada dalam jangkauan untuk bisa tembus tidak hanya dari fase penyisihan grup tetapi juga yakin bisa lolos ke final.

Jikalau nantinya cita-cita itu terwujud, Callejon berharap bisa melawan idolanya, Cristiano Ronaldo, yang tak lain adalah mantan rekan satu timnya di Real Madrid.

"Saya ingin menantang dia, dia idola saya di mana saya berbagi kaus bernomor punggung 7 yang sama dengannya. Saya tidak merasa gila. Kami bisa mencapai hal ini dengan Napoli. Kami tidak takut siapa pun. Bagi saya sebagai seorang Madridista itu akan menjadi hal besar," tambahnya.

Callejon juga memprediksi tandemnya di lini depan Napoli, Gonzalo Higuain, akan tampil lebih hebat musim ini.

"Gonzalo Higuain tampil sangat luar biasa di Piala Dunia. Sayang dia tidak bisa menjuarai Piala Dunia di final. Tapi saya yakin dia akan pulih bersama Napoli. Dia akan keluar sebagai pencetak gol terbanyak di Liga Italia musim ini," pungkas Callejon.

Baca Koran Super Ball, Selasa (22/7/2014)

Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas