Kehilangan Vermaelen, Arsenal Incar Nastasic
Arsene Wenger mengincar satu pemain sebagai pengganti Thomas Vermaelen yang jatuh pada diri bek Manchester City
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Arsenal kini telah resmi melepas Thomas Vermaelen ke Barcelona. Hal ini membuat manajer Arsene Wenger mengincar satu pemain lagi sebagai penggantinya yang jatuh pada diri bek Manchester City, Matija Nastasic.
Arsenal telah melepas Vermaelen ke Barcelona dengan harga sekitar 15 juta pound. Hal ini membuat Wenger leluasa untuk mendatangkan Nastasic yang dibandrol oleh Citizen seharga 16 juta pound.
Saat ini transfer tersebut dipercaya akan lebih mudah terjadi. Pasalnya City baru saja mendatangkan Eliaquim Mangala dari FC Porto yang kemungkinan besar akan menjadi tamdem utama Vincent Kompany sebagai bek tengah.
Hal ini membuat Nastasic dan beberapa bek tengah City lainnya seperti Martin Demichelis dan Dedrik Boyata semakin terancam posisinya. Pindah ke Arsenal pun akan menjadi opsi yang baik, meskipun pemain asal Serbia itu tetap harus berjuang ekstra mendapatkan posisi di tim utama The Gunners.(Verdi Hendrawan)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.