Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Keylor Navas Belum Lepas dari Bayang-bayang Iker Casillas

Menjadi pendatang baru di Madrid, Keylor tidak lantas bisa menggusur sosok Casillas. Kapten Los Blancos ini masih terlihat lebih tangguh dari Navas.

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Keylor Navas Belum Lepas dari Bayang-bayang Iker Casillas
marca.com
Penjaga Gawang Real Madrid, Keylor Navas. 

TRIBUNNEWS.COM - Sejak bergabung dengan Real Madrid, Keylor Navas tidak bisa lepas dari bayang-bayang Iker Casillas. Pada Piala Dunia 2014 lalu Navas memang lebih bersinar daripada Casillas. Bersama Kosta Rika, ia mengantar timnya itu lolos ke perempat final sedangkan Casillas harus pulang lebih awal setelah kegagalan Spanyol di penyisihan grup.

Menjadi pendatang baru di Madrid, Keylor tidak lantas bisa menggusur sosok Casillas. Kapten Los Blancos ini masih menunjukkan lebih tangguh dari Navas. Paling tidak dalam dua laga terakhir ini.

Casillas menjadi kiper utama yang mengantar kemenangan El Real di Piala Super Eropa. Gawangnya tak kebobolan ketika menekuk Sevilla dan memboyogn trofi pertama di awal musim 2014/15.

Sementara dalam debutnya Navas belum meyakinkan dengan kekalahan El Real 1-2 pada laga terakhir uji coba pramusim ini melawan Fiorentina kemarin.

Bahkan sampai pulang ke rumahnya, Navas masih terus dalam bayang-bayang Casillas. Tempat tinggalnya di Madrid tidak jauh dari kiper gaek itu. Keduanya ternyata bertetangga di sebuah di La Finca.

Kawasan elite ini hanya berjarak 15 menit dari pusat kota di Madrid. Bergabung dengan El Real, Navas kini bisa merasakan menjadi seorang pemain bintang. Ia tidak hanya bertetangga dengan Casillas tapi juga dengan deretan pemain berduit Los Blancos, termasuk Cristiano Ronaldo.

Kawasan elite La Finca dikenal sebagai salah satu kawasan paling aman di Eropa. Penjagaannya sangat ketat dengan berbagai fasilitas keamanan yang mencegah orang yang tidak diundang untuk memasuki kawasan deretan rumah super mewah tersebut.

Berita Rekomendasi

Di kawasan elite ini ada juga rumah Karim Benzema, Gareth Bale, Sergio Ramos, Alvaro Arbeloa, Fabio Coentrao, dan Angel Di Maria. Ronaldo bahkan menyediakan rumah untuk ibunya, Maria Delores Dos Santos di kawasan ini. Mantan bintang El Real, Guti juga menyewakan ibunya sebuah rumah berdekatan dengan Delores.

Sebelumnya, Toni Kroos telah menempati rumahnya di La Finca ini. Bintang anyar El Real itu menyewa salah satu rumah milik mantan pemain Atletico Madrid yang kini membela Chelsea, Fernando Torres.

Baca di Koran Super Ball, Senin (18/8/2014)

Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Atalanta
17
13
1
3
42
19
23
40
2
Napoli
17
12
2
3
26
12
14
38
3
Inter Milan
15
10
4
1
40
15
25
34
4
Lazio
17
11
1
5
32
24
8
34
5
Fiorentina
16
9
4
3
29
13
16
31
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas