Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Awal Musim Terburuk Manchester United Sejak 1992-1993

Raihan satu poin dari dua pertandingan merupakan catatan paling buruk yang dialami klub berjuluk The Red Devils sejak musim 1992-1993.

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Awal Musim Terburuk Manchester United Sejak 1992-1993
zimbio.com
Ekspresi pelatih Manchester United, Louis van Gaal usai timnya ditahan imbang tuan rumah Sunderland 1-1 dalam lanjutan Liga Inggris, Minggu (24/8/2014). Van Gaal gagal meraih kemenangan dalam dua laga awal MU di Premier League. MU kini duduk di posisi 12 klasemen sementara dengan raihan satu poin. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi

TRIBUNNEWS.COM, SUNDERLANDManchester United hanya mampu meraih satu poin dari dua pertandingan awal kompetisi Premier League musim 2014-2015. Raihan poin didapat sewaktu menahan imbang 1-1 Sunderland di Stadium of Light, Minggu (24/8/2014).

Menurut catatan Opta, satu poin dari dua pertandingan merupakan catatan paling buruk yang dialami klub berjuluk The Red Devils sejak musim 1992-1993. Pada tahun itu, skuat asuhan Sir Alex Ferguson bahkan tidak mampu meraih satu poin pun alias selalu kalah.

Pada tahun tersebut, MU menelan kekalahan 1-2 atas Sheffield United saat menjalani laga tandang, kemudian kembali kalah dengan skor 0-3 atas Everton di Old Trafford.

MU mengawal musim ini dengan kekalahan 1-2 atas Swansea City di Old Trafford pada pekan lalu. Manajer baru MU, Louis van Gaal, pun hanya mampu mencuri satu poin di kandang Sunderland.

Gelandang asal Spanyol, Juan Mata membawa MU unggul terlebih dahulu pada menit ke-17. Sunderland berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1, setelah Jack Rodwell mencetak gol pada menit ke-30.

Kebobolan di laga ini membuat Wayne Rooney dan kawan-kawan hanya mencatatkan dua kali clean sheets atau tidak kebobolan dalam 10 pertandingan terakhir di kompetisi Premier League.

BERITA REKOMENDASI

MU seperti kesulitan ketika bertanding pada hari Minggu pukul 04.00 pm atau pada pukul 22.00 WIB. Dalam catatan Opta, apabila berlaga pada waktu tersebut, klub asal kota Manchester itu hanya meraih satu kali kemenangan dari delapan laga di Premier League.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
5
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas