Ivan Bosnjak Berpeluang Tampil Lawan Barito
Duetnya dengan striker Eddie Foday dapat dimaksimalkan untuk memecah kebuntuan lini serang Macan Kemayoran.
Penulis: Jun Mahares
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Kabar baik meliputi Persija Jakarta. Cedera hamstring yang sempat membebat Ivan Bosnjak mulai membaik. Striker asal Kroasia tersebut berpeluang tampil pada laga pamungkas Macan Kemayoran menghadapi Barito Putera, Jumat (5/9/2014).
"Kondisi Ivan semakin membaik. Tapi, kami masih menunggu hingga dua hari ke depan untuk latihan normal," kata fisioterapis Persija Muhammad Yanizar Lubis kepada Harian Super Ball.
Ivan menderita cedera saat pemusatan latihan sebelum Persija menjamu Persib Bandung di Jakarta (10/8). Walhasil, penyerang 35 tahun itu terpaksa absen melawan Persib, Pelita Bandung Raya (14/8), dan Semen Padang (21/8/2014).
Ketidakhadiran Ivan pada tiga laga Persija membuat pelatih tidak leluasa menentukan pilihan alternatif di lini serang. Meski tidak menjamin hasil lebih baik, namun tiga pertandingan terakhir tim Oranye hanya bermain imbang tanpa Ivan.
Secara statistik, Ivan memang belum memuaskan. Striker kelahiran Yugoslavia itu baru mengemas empat gol di mana setengah koleksinya itu dicetak melalui titik putih.
Kendati begitu, daya jelajah Ivan yang tinggi mampu membuka celah bagi pemain lain untuk mencetak gol. Kecepatannya di lapangan pun kerap menyulitkan lawan dalam mengantisipasi pergerakannya.
Pemain yang pernah tampil di Piala Dunia 2006 itu diharapkan bisa menjadi memutus rantai paceklik gol Persija. Duetnya dengan striker Eddie Foday dapat dimaksimalkan untuk memecah kebuntuan lini serang Macan Kemayoran.