Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Morten Olsen Mantap Pilih Schmeichel Sebagai Kiper Utama

Olsen memutuskan memilih Schmeichel setelah melihat penjaga gawang Leicester City itu tampil gemilang di laga persahabatan Denmark kontra Turki.

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Morten Olsen Mantap Pilih Schmeichel Sebagai Kiper Utama
zimbio.com
Kasper Schmeichel 

TRIBUNNEWS.COM - Teka-teki siapa yang akan jadi kiper utama Timnas Denmark akhirnya terjawab. Pelatih Timnas Denmark, Morten Olsen, akhirnya memilih Kasper Schmeichel sebagai kiper utama Denmark.

Olsen memutuskan memilih Schmeichel setelah melihat penjaga gawang Leicester City itu tampil gemilang di laga persahabatan Denmark kontra Turki. Meski Denmark kebobolan dua gol di laga tersebut, namun Schmeichel dinilai banyak melakukan penyelamatan gemilang.

"Penting bagi Schmeichel untuk main di hari Minggu nanti. Dia tampil sangat luar biasa di laga melawan Turki. Kami akan memilihnya sebagai kiper utama," kata Olsen.

Denmark memang memiliki tiga orang kiper yang sama-sama punya kualitas luar biasa. Selain Schmeichel, Denmark juga memiliki kiper veteran Thomas Sorensen, yang kenyang pengalaman bersama tim dinamit.

Selain itu masih ada Anders Lindegaard, kiper Denmark yang pernah populer sebagai kiper Manchester United namun kalah bersaing dengan David De Gea.

Schmeichel sendiri sebenarnya juga punya pengalaman bersama beberapa klub Liga Inggris. Sebelum pindah ke Leicester, dia pernah memperkuat Manchester City dan memutuskan hengkang dari Citizens karena kalah saing dengan Joe Hart.

Sejak pindah ke Leicester, Schmeichel memang menunjukkan peningkatan kualitas kemampuannya menjaga gawang. Tidak salah, jika Olsen memilihnya sebagai kiper utama.

Berita Rekomendasi

Baca di Koran Super Ball, Minggu (7/9/2014)

Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas