Norwegia Vs Italia: Conte Kehilangan Dua Andalan Lini Tengah
Laga ini akan menjadi laga kompetitif pertama Antonio Conte sebagai pelatih timnas Italia.Di laga ini Conte tidak bisa menurunkan dua andalannya
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Timnas Italia akan memulai petualangan di Kualifikasi Piala Eropa 2016 dengan bertandang ke Stadion Ullevaal untuk menjajal tuan rumah Norwegia.
Laga ini akan menjadi laga kompetitif pertama Antonio Conte sebagai pelatih timnas Italia. Meski sudah menjalani debut kala melawan Belanda, tengah pekan lalu, laga kontra Norwegia akan menjadi tes sebenarnya bagi Conte.
Sayangnya, di laga ini Conte tidak bisa menurunkan Andrea Pirlo dan Claudio Marchisio, dua andalannya di lini tengah sejak melatih Juventus. Pirlo mengalami cedera, sedangkan Marchisio harus menjalani hukuman.
Idealnya, Conte harus bisa meneruskan optimisme yang tengah membuncah setelah kemenangan atas Belanda. Jika gagal mengalahkan Norwegia, hasil bagus yang diraih Conte pada laga debutnya tak akan berarti apa-apa.