Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Satu Tim dengan Gerrard, Mimpi Javier Manquillo Sejak Kecil

Bek Liverpool, Javier Manquillo, merasa bangga bisa setim dengan Steven Gerrard.

Editor: Sanusi
zoom-in Satu Tim dengan Gerrard, Mimpi Javier Manquillo Sejak Kecil
Gonzalo Arroyo Moreno/Getty Images Europe
Javier Manquillo 

TRIBUNNEWS.COM, LIVERPOOL - Bek Liverpool, Javier Manquillo, merasa bangga bisa setim dengan Steven Gerrard. Menurut Manquillo, Gerrard merupakan pemain hebat.

Manquillo mengaku sejak kecil telah melihat permainan Gerrard. Manquillo berusia empat tahun ketika Gerrard mengawali debut profesional sebagai pemain sepak bola pada 1998.

"Aku menonton Gerrard pertama kalinya ketika aku masih kecil. Sekarang, aku bermain bersamanya dalam setim. Dia sungguh pemain hebat dan ini sebuah mimpi yang jadi kenyataan," kata Manquillo.

"Aku sangat senang berada di sini. Namun, aku merindukan beberapa hal di rumah, seperti kondisi cuaca. Tetapi, aku mulai terbiasa setiap harinya," ujar Manquillo.

Manquillo didatangkan Liverpool dengan status pemain pinjaman dari Atletico Madrid. Liverpool memiliki opsi pembelian penuh pada akhir musim nanti. Sejak bergabung ke Liverpool, Manquillo sudah tampil sebanyak dua pertandingan dan bermain sebagai bek kanan.(Okky Herman Dilaga)

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
16
12
3
1
37
16
21
39
2
Chelsea
17
10
5
2
37
19
18
35
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Bournemouth
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas