Pelatih Malaysia Hanya Kenal Andik dan Boaz
Pelatih timnas Malaysia, Dollah Saleh, mengaku tidak menginstruksikan untuk memberikan perhatian khusus kepada salah satu pemain Indonesia
Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM, SIDOARJO – Pelatih timnas Malaysia, Dollah Saleh, mengaku tidak menginstruksikan untuk memberikan perhatian khusus kepada salah satu pemain Indonesia dalam pertandingan uji coba di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Minggu (14/9).
Pria berusia 50 tahun itu menilai semua pemain Timnas Indonesia mempunyai potensi yang bisa menyulitkan. Dia mengaku hanya mengenal Andik Vermansah dan Boaz Salossa, yang keduanya tidak dipanggil membela skuat Garuda di laga ini.
"Saya hanya mengenal Andik dan Boaz. Tapi keduanya tidak ada di timnas saat ini. Saya tahu keduanya, karena semasa jadi pelatih Selangor, saya mengincar Andik dan Boaz," tutur Dollah seperti dilansir situs PSSI.
Boaz Salossa tidak mendapatkan panggilan membela timnas Indonesia, karena di saat bersamaan sedang dalam persiapan membela klub Persipura Jayapura yang akan menjalani pertandingan semifinal Piala AFC 2014.
Sementara, Andik memang sudah lama tidak membela skuat Garuda. Terakhir, pemain yang kini membela Selangor FC itu membela skuat Garuda di pertandingan kualifikasi Piala Asia 2015 menghadapi Irak pada 6 Februari 2013.