Daley Blind Manfaatkan dengan Baik Debut Perdana di Manchester United
Partai melawan Queens Park Rangers di Old Trafford Minggu (14/9) menjadi hari yang membahagiakan bagi Daley Blind
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER - Partai melawan Queens Park Rangers di Old Trafford, Minggu (14/9), menjadi hari yang membahagiakan bagi Daley Blind. Dalam pertandingan ini ia mendapatkan debutnya bersama Manchester United.
Blind, diboyong dari Ajax Amsterdam pada bursa transfer musim panas 2014, mendapat kesempatan dari pelatih Louis van Gaal untuk turun sejak menit pertama. Pemain berusia 24 tahun itu taak tampil penuh selama 90 menit.
Blind menjalankan tugasnya dengan baik sebagai pengawal lini tengah United. Alhasil, di ujung laga, tim tuan rumah menang 4-0.
"Ini debut yang sangat bagus. Saya benar-benar menikmatinya dan para fan juga luar biasa," tutur Blind seperti dilansir laman resmi klub.
"Semuanya berjalan dengan baik. Saya berlatih setiap pekan dan semua orang sangat baik, terbuka, dan menyambut saya dengan baik. Saya merasa seperti di rumah," imbuhnya.
Kemenangan tersebut mengantarkan United bercokol di posisi sembilan papan klasemen sementara dengan perolehan lima poin. Sementara itu, QPR menempati urutan 16 dengan tiga poin.