Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Luiz Adriano Cetak Enam Rekor di Liga Champions

Luiz Adriano mencuri perhatian di matchday ketiga penyisihan grup Liga Champions.

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Luiz Adriano Cetak Enam Rekor di Liga Champions
zimbio.com
Luiz Adriano (kanan) 

TRIBUNNEWS.COM, DONETSK - Luiz Adriano mencuri perhatian di matchday ketiga penyisihan grup Liga Champions. Striker asal Brasil itu memecahkan enam rekor pribadi maupun tim di kompetisi antar klub Eropa saat mencetak lima gol untuk mengantarkan Shakhtar Donetsk menang 7-0 atas tuan rumah Bate 7-0 di Borisov Arena, Rabu (22/10) dinihari.

Sebanyak lima gol dibuat pemain berusia 27 tahun itu pada menit 28 (penalti), 36, 40, 44, dan 82 (penalti). Sementara, dua gol lainnya milik The Miners, julukan Shakhtar Donetsk, dibuat Alex Teixeira menit ke-11 dan Douglas Costa menit ke-35. Dengan lima gol itu, Luiz Adriano menyamai rekor quinttrick pertama di Liga Champions milik Lionel Messi.

La Pulga alias Si Kutu-julukan Lionel Messi, menjadi pemain pertama yang mencetak lima gol dalam satu laga saat mengalahkan Bayer Leverkusen dengan skor 7-1 di leg kedua babak 16 besar musim 2011/2012. Tidak hanya menyamai rekor quinttrick milik Messi, Adriano juga mencetak rekor pemain pertama yang mencetak empat gol di babak pertama dalam pertandingan Liga Champions.

Rekor pemain yang mengawali karier profesional di klub Internacional tidak sampai disitu. Dia menjadi pemain pertama yang mencetak empat gol pada babak pertama pertandingan Liga Champions, Luis Adriano juga berhasil menjadi pemain tercepat yang mencetak 4 gol dalam satu pertandingan.

Mantan pemain tim nasional Brasil U-20 itu hanya membutuhkan waktu 17 menit untuk melewati rekor milik Dado Pršo (AS Monaco) dan Mario Gomez (Bayern Munchen) yang sama-sama mencetak empat gol dalam waktu 24 menit. Torehan lima gol di laga kemarin membuat Adriano mencatatkan rekor pribadi yaitu hattrick Liga Champions hanya dalam sembilan menit, yaitu menit 36, 40, dan 44.

Adriano hanya kalah beberapa detik dari pemilik rekor hattrick tercepat Liga Champions, Bafétimbi Gomis (Olympique Lyon). Striker asal Prancis itu mencetak rekor hattrick tercepat dalam delapan menit saat mengalahkan Dinamo Zagreb 7-1. Meskipun begitu, Luiz Adriano berhasil menyamai rekor gol tercepat sebelumnya milik Mike Newell yang diciptakan pada musim 1995/1996.

Selain memecahkan rekor pribadi, Adriano membantu Shakhtar memecahkan rekor klub di Liga Champions. Sebanyak empat gol di babak pertama mengantarkan timnya menjadi klub pertama yang mencetak 6 gol di babak pertama Liga Champions. Selain itu, rekor terakhir adalah pencetak gol terbanyak di klub.

Berita Rekomendasi

Sebelum laga, Adriano telah mencatat 112 gol untuk Shakhtar, hanya kalah 2 gol dari top skor klub, Andriy Vorobey. Dengan raihan lima gol tadi malam, dia berhasil melewati rekor Vorobey dan menjadi top skor sepanjang masa klub Shakhtar Donetsk dengan koleksi 117 gol. Sebanyak 117 gol dibukukan dari 246 laga bersama Shakhtar Donetsk sejak bergabung pada 2006/2007.

Luiz Adriano mengucapkan terima kasih kepada rekan satu tim yang telah membantu mencetak lima gol dari satu pertandingan. Adriano patut berbangga, sebab torehan ini merupakan pencapaian tertinggi sepanjang karier sepak bola profesional pemain yang lahir di Porto Alegre pada 12 April 1987 itu.

“Saya bahagia mencetak lima gol dan tahu saya pemain terbaik laga ini. Saya berterima kasih kepada rekan satu tim karena membantu mencetak gol-gol itu dan bermain sangat baik. Mencetak hattrick di satu laga itu fantastis. Membukukan lima gol itu fantastis. Sekarang, saya bisa mengatakan telah mencetak lima gol di satu pertandingan Liga Champions,” ujar Luiz Adriano seperti dilansir UEFA.com

Atas hasil ini, Shakhtar Donetsk menempati peringkat kedua grup H dengan koleksi lima poin atau terpaut dua poin dari pemuncak klasemen sementara, FC Porto. Sedangkan, Bate menempati peringkat ketiga dengan koleksi tiga poin. Setelah ini, Shakhtar akan menjamu Bate di L’viv Arena, Kamis (6/11/2014).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas