Alvaro Arbeloa Merasa Aneh Dengar Lagu "You'll Never Walk Alone"
"Pada saat itu aku menjadi lawan dan lagu itu tidak dinyanyikan untukku, namun hal tersebut membuat diriku bernyanyi bersama," kata Arbeloa.
Editor: Dewi Pratiwi
Laporan Wartawan Harian Super Ball, Rafli Aditya Priatna
TRIBUNNEWS.COM - Pesepak bola Spanyol, Alvaro Arbeloa mengalami perasaan yang aneh saat melawan mantan klubnya, Liverpool FC di pertandingan Liga Champions Eropa antara Real Madrid versus Liverpool 23 Oktober 2014 lalu.
Dia mengatakan bahwa lagu Liverpool berjudul "You'll Never Walk Alone" atau disingkat menjadi YNWA di Stadion Anfield yang dinyanyikan olah para pendukung Liverpool membuatnya merasa aneh saat mendengarnya.
"Aneh rasanya mendengar YNWA. Pada saat itu aku menjadi lawan dan lagu itu tidak dinyanyikan untukku, namun hal tersebut membuat diriku bernyanyi bersama," kata Alvaro Arbeloa seperti yang dilansir oleh akun twitter Liverpool FC, Selasa (4/11/2014).
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.